Bola.com, Jakarta - Timnas Indonesia akan menghadapi Vietnam pada leg 1 semifinal Piala AFF 2022 yang digelar di Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK), Jumat (6/1/2023). Pelatih Shin Tae-yong memberikan janji manis untuk para suporter.
Laga melawan Vietnam ini sangat krusial buat Timnas Indonesia. Bermain di SUGBK, skuad Merah Putih wajib memaksimalkan kesempatan untuk meraih hasil maksimal.
Baca Juga
Menuju Piala AFF 2024, Timnas Indonesia TC di Bali pada 26 November hingga 5 Desember 2024: 4 Hari Jelang Laga Pertama Tandang ke Myanmar
Update 25 Pemain Timnas Indonesia Menuju Piala AFF 2024: Justin Hubner, Rafael Struick, Ivar Jenner, Marselino Ferdinan, Asnawi Mangkualam
Piala AFF 2024: Timnas Vietnam TC Intensif 10 Hari di Korsel, Jajal Klub K League 1 dan 2
Advertisement
Pelatih Shin Tae-yong memastikan, skuad Timnas Indonesia dalam kondisi siap tempur. Pelatih asal Korea Selatan itu berjanji akan membahagiakan suporter yang datang ke SUGBK.
"Kondisi pemain baik, apalagi bermain di kandang. Saya menjanjikan masyarakat Indonesia dan suporter untuk penampilan terbaik dan keren," kata Shin Tae-yong dalam konferensi pers jelang laga, Kamis (5/1/2023).
Yuk gabung channel whatsapp Bola.com untuk mendapatkan berita-berita terbaru tentang Timnas Indonesia, BRI Liga 1, Liga Champions, Liga Inggris, Liga Italia, Liga Spanyol, bola voli, MotoGP, hingga bulutangkis. Klik di sini (JOIN)
Semua Fit
Pelatih Shin Tae-yong juga memastikan seluruh pemain Timnas Indonesia dalam kondisi bagus. Termasuk Nadeo Argawinata yang kabarnya bisa dimainkan melawan Vietnam.
"Secara keseluruhan, pemain baik. Nadeo tidak ada masalah dan sudah ikut latihan dengan baik," tegas Shin Tae-yong.
Laga melawan Vietnam jadi kesempatan buat Shin Tae-yong memutus tren negatif Timnas Indonesia. Maklum, dalam empat pertemuan terakhir skuad Garuda gagal menang setelah menelan dua kekalahan dan dua kali imbang.
Advertisement
Siap Tempur
Sementara itu, Marselino Ferdinan menegaskan seluruh pemain Timnas Indonesia dalam kondisi siap tempur. Maselino juga menekankan akan pentingnya evaluasi dalam pertandingan.
"Sejauh ini, langkah sampai semifinal harus dievaluasi sama-sama. Mempertahankan yang baik dari tim," ucap Marselino.
"Seperti yang dikatakan Coach Shin, kondisi pemain baik dan siap menghadapi Vietnam," tegas pemain 18 tahun itu.
Jadwal Semifinal
Leg I
Jumat, 6 januari 2023
- Indonesia Vs Vietnam
- Stadion Gelora Bung Karno
- 16.30 WIB
- Live: RCTI
Sabtu, 7 Januari 2023
- Malaysia Vs Thailand
- Stadion Bukit Jalil
- 19.30 WIB
- Live: INews
Advertisement