Sukses


Piala AFF 2022: Menang atas Vietnam, Ranking FIFA Timnas Indonesia Naik?

Bola.com, Jakarta - Timnas Indonesia akan menghadapi Vietnam pada semifinal leg pertama Piala AFF 2022, Jumat (6/1/2023) sore WIB. Ini jadi kesempatan buat skuad Merah Putih menambah poin pada ranking FIFA.

Timnas Indonesia akan menjamu Vietnam terlebih dahulu di Stadion Utama Gelora Bung Karno. Adapun leg kedua semifinal Piala AFF 2022 akan tersaji pada Senin, 9 Januari 2023, yang kemungkinan digelar di Stadin My Dinh.

Per 22 Desember, Timnas Indonesia bercokol di posisi ke-151 ranking FIFA dengan koleksi 1033,90 poin. Sementara Vietnam masuk 100 besar, tepatnya posisi 96 dengan 1228,63 poin.

Jika mampu mengalahkan Vietnam, apakah Timnas Indonesia bisa naik peringkat FIFA?

Yuk gabung channel whatsapp Bola.com untuk mendapatkan berita-berita terbaru tentang Timnas Indonesia, BRI Liga 1, Liga Champions, Liga Inggris, Liga Italia, Liga Spanyol, bola voli, MotoGP, hingga bulutangkis. Klik di sini (JOIN)

2 dari 5 halaman

Hitung-Hitungan

Berdasarkan perhitungan football-ranking.com, Timnas Indonesia akan mendapatkan maksimal +6,76 jika mampu meraih dua kemenangan melawan Vietnam. Jika kalah, maka poin akan berkurang sebanyak -1,62.

Kemenangan pada leg pertama atas Vietnam akan memberikan Timnas Indonesia +3,38 poin. Jika imbang, maka poin yang didapat hanya +0,88 poin.

Pada leg kedua nanti, jika Timnas Indonesia menang lewat adu penalti, poin yang didapat sebanyak +2,13 poin. Sementara jika kalah via adu penalti, Skuad Garuda masih panen +0,88 poin.

3 dari 5 halaman

Tembus 150 Besar?

Di posisi 150 ranking FIFA, ada Liberia yang mengoleksi 1049,66 poin. Jika dibandingkan dengan Timnas Indonesia, maka tim Afrika itu masih unggul +15,76.

Artinya, jika Timnas Indonesia memenangi dua pertandingan semifinal Piala AFF 2022 kontra Vietnam pun, maka masih kurang untuk mengejar perolehan poin Liberia di ranking FIFA.

Timnas Indonesia berpeluang untuk menggeser Liberia dan menembus 150 besar ranking FIFA jika berhasil memenangi Piala AFF 2022.

4 dari 5 halaman

Preview Timnas Indonesia Vs Vietnam

Dari 14 pagelaran Piala AFF, Timnas Indonesia lolos ke semifinal sebanyak 10 kali. Ironisnya, tak sekalipun mengakhiri kompetisi sebagai juara.

Kali ini, atau pada semifinal Piala AFF ke-10, Timnas Indonesia berpeluang untuk memutus puasa gelarnya. Vietnam jadi lawan tangguh yang harus dikalahkan.

Dua tim lainnya yang juga menembus semifinal yakni Thailand dan Malaysia. Keduanya juga tentu bertekad meraih juara, terlebih Thailand yang merupakan kampiun edisi sebelumnya.

5 dari 5 halaman

Jadwal Semifinal

Leg I

Jumat, 6 Januari 2023

  • Pukul 16.30 WIB: Timnas Indonesia vs Vietnam (Stadion Utama Gelora Bung Karno, Jakarta)

Sabtu, 7 Januari 2023

  • Pukul 19.30 WIB: Malaysia vs Thailand (Stadion Bukit Jalil, Kuala Lumpur)

Leg II

Senin, 9 Januari 2023

  • Pukul 19.30 WIB: Vietnam vs Timnas Indonesia (Stadion My Dinh, Hanoi)

Selasa, 10 Januari 2023

  • Pukul 19.30 WIB: Thailand vs Malaysia (Stadion Thammasat, Pathum Thani)
Sepak Bola Indonesia

Video Populer

Foto Populer