Sukses


Tonton Duel Timnas Indonesia Vs Vietnam di Semifinal Piala AFF 2022, Presiden Jokowi Tegang tapi Menikmati

Bola.com, Jakarta - Presiden Joko Widodo atau Jokowi menyempatkan diri menyaksikan duel leg 1 semifinal Piala AFF 2022 antara Timnas Indonesia melawan Vietnam secara langsung di Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK), Jumat (06/01/2023).

Jokowi mengaku tegang, namun menikmati pertandingan. Presiden Jokowi menyaksikan duel Timnas Indonesia kontra Vietnam tak sendirian.

Presiden keenam Republik Indonesia itu ditemani Ketua Umum PSSI, Mochamad Iriawan, Menpora Zainudin Amali, dan pejabat tinggi lainnya.

Sayangnya, Timnas Indonesia gagal meraih kemenangan pada laga tersebut. Pasukan Shin Tae-yong harus puas bermain imbang 0-0.

"Laga semifinal leg pertama Piala AFF malam ini begitu seru. Saya menontonnya dengan begitu tegang, meski cukup menikmati," kata Jokowi.

 

Yuk gabung channel whatsapp Bola.com untuk mendapatkan berita-berita terbaru tentang Timnas Indonesia, BRI Liga 1, Liga Champions, Liga Inggris, Liga Italia, Liga Spanyol, bola voli, MotoGP, hingga bulutangkis. Klik di sini (JOIN)

2 dari 3 halaman

Ada Peluang

Presiden Jokowi menyebut, para pemain Timnas Indonesia sudah bekerja keras untuk meraih kemenangan. Akan tetapi, Vietnam juga memberikan perlawanan yang alot.

Menurut Jokowi, hasil ini masih memberikan peluang untuk Timnas Indonesia. Syaratnya adalah meraih kemenangan pada leg 2 yang digelar di My Dinh Stadium, Senin (9/1/2023).

“Timnas Indonesia sudah bekerja keras, akan tetapi Vietnam juga bermain tak kurang alot. Skor 1-1 malam ini tetap memberi peluang bagi Indonesia untuk melangkah ke babak berikutnya apabila meraih hasil yang lebih pada leg kedua di Hanoi, 9 Januari 2023 nanti,” tegas Jokowi.

 

3 dari 3 halaman

Setia Mendampingi

Presiden Jokowi setia mendampingi Timnas Indonesia pada Piala AFF 2022. Sejauh ini, Jokowi tak pernah absen menonton langsung di SUGBK pada laga kandang.

Jokowi sebelumnya juga ke SUGBK saat Timnas Indonesia mengalahkan Kamboja 2-1 (23/12/2022). Jokowi juga hadir saat skuad Merah Putih ditahan Thailand dengan skor 1-1 (29/12/2022).

Kehadiran Jokowi tentu menambah motivasi para pemain pada Piala AFF 2022. Itu dibuktikan dengan hasil tak terkalahkan sejauh ini pada turnamen dua tahunan tersebut.

Video Populer

Foto Populer