Sukses


Duel Pelatih Rans Nusantara vs Bali United di BRI Liga 1: Ketika RD Bertemu Teco, Sama-sama Pelatih Kualitas Juara

Bola.com, Denpasar - Selain duel pemain di RANS Nusantara FC dan Bali United di pekan ke-20 BRI Liga 1 2022/2023, akan tersaji juga duel antar pelatih kedua tim. Rahmad Darmawan di Rans Nusantara FC dengan Stefano Cugurra di Bali United.

Kedua pelatih sama-sama kenyang pengalaman sebagai juru taktik. Baik RD, akronim dari Rahmad Darmawan maupun Teco, sapaan karib Stefano Cugurra, sama-sama pernah merasakan juara di kasta tertinggi sepak bola Indonesia.

RD bersama Persipura Jayapura pada tahun 2005, Sedangkan Teco mampu menciptakan hattrick juara bersama Persija Jakarta dan Bali United.

Namun, karier kepelatihan RD sedikit mengalami pasang surut dibandingkan Teco. Sejak Liga 1 2017, RD sudah berganti tim sebanyak 6 kali. Mulai dari Sriwijatya FC, PS Tira (sekarang Persikabo 1973), Sriwijaya FC, hingga RANS Nusantara FC.

Meskipun karier kepelatihannya mengalami pasang surut, tetapi Bali United dan Teco tidak boleh menganggap remeh sosok pelatih yang juga merupakan purnawirawan TNI AL berpangkat mayor laut tersebut.

 

Yuk gabung channel whatsapp Bola.com untuk mendapatkan berita-berita terbaru tentang Timnas Indonesia, BRI Liga 1, Liga Champions, Liga Inggris, Liga Italia, Liga Spanyol, bola voli, MotoGP, hingga bulutangkis. Klik di sini (JOIN)

2 dari 5 halaman

Teco Sanjung RD

Teco sendiri tahu apa yang harus dilakukan. Termasuk dia juga menyanjung RD sebagai salah satu pelatih lokal yang berpengalaman.

"Dia adalah pelatih yang punya pengalaman banyak. Saya pikir dia bagus karena menjadi pelatih lokal Indonesia yang bisa kerja di luar negeri seperti di Malaysia Super League. Di sana, dia sudah bertahan beberapa tahun (2 musim),” beber pelatih berpaspor Brasil ini.

Dia yakin Makan Konate dkk akan menjadi lawan yang sulit dikalahkan karena sosok pelatih kelahiran Metro, Lampung tersebut.

"Dia (Rahmad Darmawan) adalah pelatih berkualitas dan sudah pernah juara. Pasti dia bagus dan kami respect dengan dia,”ucapnya.

 

3 dari 5 halaman

Teco Gemar Pemain Muda tapi Sedang Dalam Tekanan

Disatu sisi Teco juga bukanlah pelatih kemarin sore. Bersama Bali United dan Persija, tiga gelar juara era Liga 1 berhasil digondolnya.

Namun sebagai catatan, Teco juga gemar dengan pemain-pemain berpengalaman alias pemain yang berusia sudah tidak muda lagi.

Namun di balik itu, dia mampu menyihir pemain dengan usia yang tidak muda, menjadi lebih beringas. Tapi masa-masa tersebut bisa saja mulai luntur. Berkaca dari dua pertandingan terakhir Serdadu Tridatu di BRI Liga 1 2022/2023.

Sudah unggul, namun Persija dan PSM Makassar mampu membalikkan keadaan. Hal ini jelas perlu ada evaluasi dari Teco.

Apalagi kemungkinan besar Teco dalam tekanan. Berbagai kritikan juga menghujani pelatih yang sempat menjadi Pelatih Fisik Persebaya Surabaya ini.

 

4 dari 5 halaman

Gantian RD Puji untuk Teco

Namun RD tidak menganggapnya sebagai kelemahan. RD beberapa waktu juga melontarkan pujian untuk Teco.

"Soal Coach Teco, dia memiliki kualitas dan sudah cukup lama ada di Indonesia. Dia sudah berpengalaman di Thailand dan Indonesia. Dengan apa yang sudah dilakukannya, Coach Teco punya pengaruh besar di persepakbolaan Indonesia,” jelasnya.

Dengan kehadiran Teco, Bali United juga menjadi klub yang disegani dan ditakuti. "Artinya di Bali United, kualitas pelatih dan pemain sama-sama menjadi hal yang kuat,” tutupnya.

 

5 dari 5 halaman

Yuk Lihat Peta Persaingan

Sepak Bola Indonesia

Video Populer

Foto Populer