Sukses


Duel Antarlini PSS Sleman Vs Arema FC di BRI Liga 1: Pemain Anyar Tuan Rumah Siap Unjuk Gigi

Bola.com, Sleman - PSS Sleman akan bersua Arema FC pada laga pekan ke-20 BRI Liga 1 2022/2023. Duel kedua tim bakal berlangsung di Stadion Maguwoharjo, Sleman, Kamis (26/1/2023) pukul 16.00 WIB.

Tim Super Elang Jawa dalam motivasi tinggi setelah pada laga sebelumnya memetik kemenangan 2-0 atas RANS Nusantara FC. Sebaliknya, tim tamu baru saja mendapat hasil minor setelah dibekuk PSIS Semarang dengan skor tipis 0-1.

Pertandingan PSS versus Arema diprediksi akan berjalan sengit. Kedua tim sama-sama mempunyai misi penting pada laga nanti. PSS Sleman butuh tiga poin demi melanjutkan tren positif, sedangkan Arema FC termotivasi memenangkan laga untuk memutus rentetan tiga kekalahan beruntun di liga.

Menilik klasemen, PSS Sleman menempati peringkat 15 klasemen sementara dengan raihan 19 poin dari 19 pertandingan. Perincianya meraih lima kemenangan, empat hasil imbang, dan menelan 10 kekalahan.

Sementara itu, Arema FC ada di posisi yang lebih baik yakni, sembilan dengan raihan 26 poin. Hasil itu didapat dari delapan kemenangan, dua hasil imbang, dan delapan kekalahan.

Lantas, bakal seperti apa persaingan antarlini dalam laga PSS Sleman versus Arema FC? Berikut ini ulasannya versi Bola.com.

 

Yuk gabung channel whatsapp Bola.com untuk mendapatkan berita-berita terbaru tentang Timnas Indonesia, BRI Liga 1, Liga Champions, Liga Inggris, Liga Italia, Liga Spanyol, bola voli, MotoGP, hingga bulutangkis. Klik di sini (JOIN)

2 dari 6 halaman

Kiper

Pada laga kali ini sepertinya PSS Sleman akan kembali menurunkan M. Ridwan di bawah mistar gawang. Sejauh ini, Ridwan tampil cukup baik mengawal gawang Tim Elang Jawa.

Sepanjang musim, Ridwan bermain sebanyak 12 kali dari 19 pertandingan. Kiper berusia 31 tahun itu mencatatkan empat clean sheet serta kebobolan 12 kali di BRI Liga 1 2022/2023.

Arema FC memiliki kiper tangguh, Adilson Maringa. Kualitas kiper asal Brasil itu tidak perlu diragukan lagi. Dia selalu menjadi andalan Tim Singo Edan sejak didatangkan pada musim 2021 lalu.

Maringa tampil 16 kali di BRI Liga 1 musim ini. Catatan statistiknya memang tidak begitu bagus musim ini. Dia sudah kebobolan 17 gol dan mencatat lima clean sheet.

 

3 dari 6 halaman

Belakang

Menghadapi Arema FC, PSS Sleman kemungkinan tidak bisa turun dengan komposisi terbaik di lini belakang. Kapten tim Bagus Nirwanto dalam kondisi tidak fit, sehingga posisi bek kanan akan kembali diisi Ibrahim Sanjaya.

Di sisi bek sayap kiri akan menjadi milik Derry Rachman Noor. Sementara itu, di posisi bek tengah, pelatih Seto Nurdiyantoro akan mengandalkan duet Marckho Meraudje dan Dedi Gusmawan.

Di kubu Arema FC bakal mengandalkan Bagas Adi dan Sergio Silva. Di peran bek sayap ada Rizky Febrianto dan Ahmad Alfarizi.

 

4 dari 6 halaman

Tengah

Lini tengah PSS Sleman akan diisi Kim Jeffrey Kurniawan. Sejauh ini, dia sudah mencetak tiga gol serta satu assist di BRI Liga 1 2022/2023. Kim juga andal dalam menjaga ritme permainan.

Sementara itu, dua posisi gelandang PSS yang lain akan ditempati Jihad Ayoub dan rekrutan anyar, Jonathan Cantillana. Jonathan berpeluang menjalani debut dan unjuk gigi, setelah resmi diperkenalkan pada 22 Januari lalu.

Lini tengah Tim Singo Edan juga tak kalah bagus. Di sana ada nama-nama semacam Evan Dimas, Jayus Hariono hingga Renshi Yamaguchi. Bisa dibilang lini tengah akan menjadi sektor yang paling sengit dalam duel nanti.

 

5 dari 6 halaman

Depan

Persaingan di lini depan bakal berlangsung menarik. Hadirnya Yevhen Bokhashvili tentu membuat lini depan PSS Sleman makin garang. Penyerang asal Ukraina itu akan ditopang dua winger lincah, Irkham Zahrul Mila dan Todd Ferre.

Lantas, bagaimana dengan Arema FC? Tim Singo Edan masih akan mengandalkan duo Abel Camara dan Dedik Setiawan.

Dedik sejauh ini tampil cukup baik di Liga 1. Dia mulai rajin mencetak gol. Dari 13 penampilan, pemain berusia 28 tahun itu membukukan lima gol.

6 dari 6 halaman

Simak Posisi Klub Favorit Kamu di Bawah Ini:

Lebih Dekat

Video Populer

Foto Populer