Sukses


BRI Liga 1: Rahmad Darmawan Legowo RANS Nusantara Gagal Kalahkan Bali United

Bola.com, Cibinong - RANS Nusantara FC gagal meraih kemenangan saat bersua Bali United pada laga pekan ke-20 BRI Liga 1 musim ini. Padahal, klub milik Raffi Ahmad tersebut mampu unggul 4-3 atas Tim Serdadu Tridatu hingga menit ke-89.

Menjalani duel di Stadion Pakansari, Cibinong, Kabupaten Bogor, Rabu (25/1/2023) malam WIB, RANS Nusantara FC tertinggal dua gol lebih dahulu dari tamunya Bali United.

Dua gol pembuka Tim Serdadu Tridatu dicetak Ilija Spasojevic pada menit ke-3 dan Irfan Jaya menit ke-19. Namun, RANS Nusantara mampu membalikan keadaan dengan melesakkan tiga gol yang dicetak Mitsuru Maruoka pada menit ke-23 dan 27', dan Edo Febriansyah menit ke-36.

Namun sebelum turun minum, Bali United mampu menyamakan kedudukan lewat gol Sandi Sute pada menit ke-44 yang kemudian mendapatkan kartu merah pada menit ke-61.

Memasuki babak kedua, RANS Nusantara FC kembali unggul lewat gol Makan Konate menit ke-76. Lagi-lagi apes, kemenangan RANS yang sudah didepan mata buyar setelah Bali United menyamakan kedudukan menit ke-90 lewat kaki M. Rahmat.

 

Yuk gabung channel whatsapp Bola.com untuk mendapatkan berita-berita terbaru tentang Timnas Indonesia, BRI Liga 1, Liga Champions, Liga Inggris, Liga Italia, Liga Spanyol, bola voli, MotoGP, hingga bulutangkis. Klik di sini (JOIN)

2 dari 5 halaman

Coach RD Legowo

Pelatih RANS Nusantara FC, Rahmad Darmawan, tak membantah jika anak asuhnya melakukan kesalahan yang tidak perlu. Alhasil, Bali United mampu menjebol gawang RANS pada menit-menit awal dan menyamakan kedudukan.

Meski begitu, pria yang akrab disapa coach RD tersebut mengaku legowo dengan hasil yang didapat RANS Nusantara pada laga kontra Bali United.

"Ada beberapa momen, tetapi terkadang kami harus meyakini ini adalah hasil yang harus kami terima. Menang dalam jumlah pemain, ada pergantian pemain dan sukses," ujar Rahmad Darmawan.

"Hal-hal kecil masih menjadi kendala, saat build-up dimulai dari kesalahan passing, persis ketika melawan PSS Sleman, dua passing salah di conter habis," kata coach RD.

 

3 dari 5 halaman

Puji Kerja Keras Pemain

Namun secara keseluruhan, RD mengaku bersyukur karena pertandingan berjalan dengan baik, dan mengapresiasi kerja keras anak asuhnya yang ingin memenangkan pertandingan meski hasil akhir tidak sesuai harapan.

"Pertandingan berjalan menarik. Terima kasih kepada pemain sudah mau menampilkan determinasi, kami dikejutkan gol cepat lawan," ucapnya.

"Setelah itu bisa mengembalikan situasi. Tidak ada hal istimewa dalam menghadapi pertandingan ini, kami hanya mengingatkan kepada pemain untuk melupakan pertandingan kemarin," RD mengakhiri pembicaraan.

 

4 dari 5 halaman

Hasil pertandingan pekan ke-20 BRI Liga 1:

Minggu, 22 Januari 2023:

  • Dewa United 3 - 2 Persita

Senin, 23 Januari 2023:

  • Persebaya Surabaya 2 - 1 Bhayangkara FC
  • Persis Solo 1 - 1 Persikabo 1973

Selasa, 24 Januari 2023:

  • Persik Kediri 2 - 0 Madura United

Rabu, 25 Januari 2023:

  • Persija 4 - 2 PSM Makassar
  • RANS Nusantara 4 - 4 Bali United
5 dari 5 halaman

Simak Posisi Klub Favorit Kamu di Bawah Ini:

Sepak Bola Indonesia

Video Populer

Foto Populer