Sukses


Perjalanan Gocek Bola Egy Maulana Vikri: Dari Ragunan, Brebes, Eropa, Akhirnya Tiba di Tangsel

Bola.com, Jakarta - Egy Maulana Vikri kini berseragam klub BRI Liga 1, Dewa United.

Setelah meniti karier di Eropa mulai 2018, kini Egy Maulana menjajal petualangan baru di Indonesia.

Masa depan Egy Maulana sudah menjadi spekulasi sejak Piala AFF 2022 lalu. Ketika itu, Egy Maulana mengumumkan berpisah dengan FC Vion Zlate dan bakal mengumumkan klub barunya usai membela Timnas Indonesia.

Pemain 22 tahun sempat dikaitkan dengan beberapa klub, baik Indonesia maupun luar negeri. Pada akhirnya, pemain berposisi winger kanan tersebut memilih berlabuh ke Dewa United.

Egy Maulana punya karier yang mentereng pada level junior. Dia menjadi andalan Timnas Indonesia dan sempat bermain di Eropa.

Di tim mana saja Egy Maulana Vikri menggocek bola?

Yuk gabung channel whatsapp Bola.com untuk mendapatkan berita-berita terbaru tentang Timnas Indonesia, BRI Liga 1, Liga Champions, Liga Inggris, Liga Italia, Liga Spanyol, bola voli, MotoGP, hingga bulutangkis. Klik di sini (JOIN)

2 dari 5 halaman

Ragunan

Karier sepak bola Egy Maulana Vikri dimulai di SKO Ragunan. Sebelum itu, pemain kelahiran Medan tersebut juga pernah menimba ilmu di ASIOP Apacinti dan TASBI Soccer School.

Pada 2016, tim Persab Brebes memboyong tim dari SKO Ragunan untuk bermain di Piala Suratin U-17. Ketika itu, Persab diperkuat Egy Maulana Vikri. Selain Egy, ada juga Witan Sulaiman dan Kadek Raditya.

Persab menang dengan skor 4-1 atas Askot PSSI Balikpapan pada laga final dan menjadi juara. Gelar itu makin sempurna karena Egy memborong gelar pemain terbaik dan top skor dengan catatan 22 gol yang dicetaknya.

3 dari 5 halaman

Lechia Gdansk

Setelah tampil dominan pada kelompok usia, Egy Maulana Vikri mengambil langkah penting pada 2018. Egy mulai meniti karier pada level profesional dan memilih Lechia Gdansk sebagai klub pertamanya.

Egy mendapat kontrak berdurasi tiga tahun dari Lechia Gdansk. Bermain di level yang sangat tinggi, pada usia yang sangat muda, membuat Egy sulit mendapat menit bermain di tim utama Lechia Gdansk.

Bersama Lechia Gdansk, Egy meraih gelar Polish Cup dan SuperCup. Akan tetapi, kontribusinya untuk tim tidak begitu signifikan jika patokannya adalah menit bermain.

4 dari 5 halaman

FK Senica, FC Vion Zlate Moravce

Egy Maulana Vikri belum menyerah menit karier di Eropa ketika dilepas Lechia Gdansk pada akhir musim 2020/2021. Egy melanjutkan petualangan di Eropa dengan pindah ke FK Senica, klub Slovakia.

Egy menunjukkan catatan yang cukup apik bersama FK Senica. Dia memainkan 20 laga pada musim 2021/2022 dan mencatatkan dua gol di Super League. Bahkan, Egy sempat meraih gelar AFC International Player of The Week.

Pada musim 2022/2023, Egy memutuskan pindah ke FC Vion Zlate Moravce. Berbeda dengan di FK Senica, kali ini Egy sulit mendapat menit bermain. Egy memutuskan untuk meninggalkan klub pada akhir 2022

5 dari 5 halaman

Dewa United

Setelah cukup lama memicu spekulasi usai meninggalkan FC Vion, Egy diumumkan sebagai pemain baru Dewa United pada Senin (30/1/2023) pagi WIB. Egy akan jadi bagian dari skuad tim yang bermarkas di Tangerang Selatan itu untuk putaran kedua BRI Liga 1 2022/2023.

"Kami intens berkomunikasi dengan Egy setelah kontraknya di klub Slovakia berakhir. Kami berbicara banyak hal tentang Dewa United FC dan Egy pun menyatakan kesiapannya bergabung dengan tim ini," CEO Dewa United FC, Ardian Satya Negara.

 

Disadur dari: Bola.net (Asad Arifin, 30/1/2023)

Video Populer

Foto Populer