Sukses


BRI Liga 1: Resmi Jadi Pemain Dewa United, Ini Kata-kata Pertama Egy Maulana Vikri

Bola.com, Jakarta - Egy Maulana Vikri memulai petualangan baru. Ia baru saja resmi diperkenalkan sebagai pemain anyar kontestan BRI Liga 1 2022/2023, Dewa United.

Klub berjulukan Tangsel Warriors itu berani memberikan kontrak jangka panjang untuk Egy. Pemain berusia 22 tahun itu dikontrak hingga empat tahun ke depan.

Egy Maulana Vikri pun tampak bersemangat dengan petualangan baru yang akan ia lakukan bersama Dewa United. Ia berharap kariernya bisa membaik bersama tim asuhan Jan Olde Riekerink itu.

"Tantangan baru! memulai dengan bismillah. Semoga menjadi lebih baik dan terus membaik ke depannya," harap Egy lewat akun Instagram resminya. 

"Let's go!! Dewa United," tandasnya.

Yuk gabung channel whatsapp Bola.com untuk mendapatkan berita-berita terbaru tentang Timnas Indonesia, BRI Liga 1, Liga Champions, Liga Inggris, Liga Italia, Liga Spanyol, bola voli, MotoGP, hingga bulutangkis. Klik di sini (JOIN)

2 dari 4 halaman

Persaingan Ketat

Egy Maulana Vikri datang ke Dewa United dengan status bintang. Ia juga membawa embel-embel pengalaman berlaga di Eropa selama empat tahun.

Namun, Egy tak akan dengan mudah bisa mendapatkan tempat utama di lini sayap Dewa United. Tangsel Warriors sebenarnya sudah punya banyak stok di posisi itu.

Ada Nathanael Siringoringo yang selama ini menjadi andalan. Ada pula Fahmi Al-Ayyubi dan Princa Kallon.

Belum lagi ada Ramai Rumakiek dan Fufroni Al Maruf. Pemain senior, Rangga Muslim Perkasa juga bisa dimainkan di posisi tersebut.

Selain itu, ada tiga nama lain yang sudah lama malang melintang di kompetisi sepak bola Indonesia. Sebut saja Sugeng Efendi, Feby Eka, dan Subhan Fajri.

3 dari 4 halaman

Statistik Egy Maulana Vikri Selama di Eropa

Lechia Gdansk

  • 11 bermain
  • 0 gol
  • 0 assist

FK Senica

  • 26 bermain
  • 2 gol
  • 4 assist

Zlate Moravce

  • 9 bermain
  • 0 gol
  • 1 assist
4 dari 4 halaman

Posisi Dewa United di BRI Liga 1 2022/2023

Video Populer

Foto Populer