Sukses


Erick Thohir Kalau Jadi Ketua PSSI: Jangan Kaget Bila Pengurus Tidak Tidur, Saya Telepon, dan Ada Rapat Sabtu-Minggu

Bola.com, Jakarta - Menteri Badan Usaha Milik Negara (BUMN) RI, Erick Thohir menjadi kandidat kuat sebagai Ketua PSSI untuk periode 2023-2027.

Erick Thohir bakal bersaing dengan empat nominasi lainnya yaitu Ketua Dewan Perwakilan Daerah (DPD) RI, La Nyalla Mattalitti, Arif Putra Wicaksono dan Doni Setiabudi.

Jika terpilih sebagai Ketua PSSI, Erick Thohir blak-blakan bahwa pengurus bisa bekerja selama 24 jam, termasuk pada Sabtu dan Minggu.

"Saya tantang, siapa pun tim saya yang ada di PSSI, siap tidak tidur," ujar Erick Thohir Rapat Kerja Nasional 2023 Perbasi di Hotel Century Park, Jakarta Pusat, Selasa (07/02/2023).

"Ketua Perbasi, Danny Kosasih menghubungi saya pukul 23.30 WIB, saya masih mau menjawab. Artinya, jangan kaget kalau saya hubungi Sabtu-Minggu dan jika ada rapat," jelasnya.

 

Yuk gabung channel whatsapp Bola.com untuk mendapatkan berita-berita terbaru tentang Timnas Indonesia, BRI Liga 1, Liga Champions, Liga Inggris, Liga Italia, Liga Spanyol, bola voli, MotoGP, hingga bulutangkis. Klik di sini (JOIN)

2 dari 3 halaman

Pengurus EXCO Bakal Kurang Tidur

Sebelumnya dalam wawancara dengan Kompas TV, Erick Thohir juga telah meminta anggota Komite Eksekutif (Exco) PSSI yang juga akan dipilih oleh voters PSSI, untuk bekerja secara profesional dan maksimal.

Jika memimpin PSSI, pria kelahiran Jakarta, 30 Mei 1970 itu mengibaratkan anggota Exco PSSI bakal kurang tidur dan beraktivitas siang hingga malam. "Saya pastikan yang ada di Exco PSSI, mungkin nanti mereka kurang tidur semua Pak," tutur Erick Thohir.

"Di BUMN waktu COVID-19, kantornya tidak tutup. Saya pastikan mereka harus bekerja profesional siang dan malam karena ini aspirasi dari seluruh rakyat Indonesia bahwa harus ada perubahan di PSSI," ucap Erick Thohir.

 

3 dari 3 halaman

Segudang Pengalaman

Erick Thohir punya segudang pengalaman dalam dunia olahraga, termasuk sepak bola Indonesia dan internasional.

Di dunia si kulit bundar Indonesia, Erick Thohir pernah menjadi Direktur Keuangan Persija Jakarta ketika menjuarai Liga Indonesia 2001, Wakil Komisaris Utama Persib Bandung 2011-2019, hingga pemegang saham Persis Solo sejak 2021.

Dalam sepak bola mancanegara, Erick Thohir adalah pemegang saham klub Major League Soccer (MLS) Amerika Serikat, DC United pada 2012-2018, owner sekaligus Presiden Inter Milan pada 2013-2019, sampai pemilik saham klub kasta ketiga Liga Inggris, Oxford United sejak 2022.

Sepak Bola Indonesia

Video Populer

Foto Populer