Sukses


BRI Liga 1: Sudah Fit, Ezra Walian Siap Turun Gunung Bela Persib

Bola.com, Bandung - Ezra Walian sudah kembali bergabung dalam sesi latihan Persib Bandung di Stadion Siliwangi, Bandung, Selasa (7/2/2023) setelah absen selama empat hari karena gangguan kesehatan.

"Ya, saya sudah kembali latihan, selama empat hari sakit sekali di rumah. Sekarang saya sudah kembali dan saya senang," ujar Ezra Walian usai latihan.

Pemain kelahiran Belanda itu pun sudah siap jika pelatih Persib Bandung, Luis Milla, menurunkannya saat melawan Bali United pada pekan ke 23 Liga 1 2022/2023 yang rencananya akan digelar di Stadion Maguwoharjo, Kabupaten Sleman, Yogyakarta, Jumat (10/2/2023).

Yuk gabung channel whatsapp Bola.com untuk mendapatkan berita-berita terbaru tentang Timnas Indonesia, BRI Liga 1, Liga Champions, Liga Inggris, Liga Italia, Liga Spanyol, bola voli, MotoGP, hingga bulutangkis. Klik di sini (JOIN)

2 dari 5 halaman

Siap Turun Gunung

Ezra Walian berharap bisa diberikan kepercayaan pelatih Luis Milla saat melawan Bali United, sebab dalam sebelumnya hanya bisa mendukung Persib di rumah.

"Saya selalu mendukung rekan-rekan setim, saya menyaksikan pertandingannya dan golnya itu cantik sekali. Semua tim senang, dan kami dalam jalur yang tepat, banyak fokus di latihan. Kami senang sekali," kata Ezra.

Ezra berharap Persib Bandung melanjutkan tradisi kemenangan saat meladeni Bali United.

3 dari 5 halaman

Waspada

Meski sedang on fire, Ezra menegaskan tetap waspada. 

"Tapi kami sedang berada di jalur yang tepat, dalam 14 pertandingan tidak terkalahkan, jadi kami dalam kondisi yang bagus. Lihat saja nanti bagaimana laga berikutnya. Saya percaya tim kami akan mampu melanjutkan perjuangan ini dan kami sudah siap," cetus Ezra.

 

4 dari 5 halaman

Fokus

Mengenai kemungkinan saat lawan Bali United tanpa dukungan bobotoh, pemain bernomor punggung 30 di Persib ini tetap akan fokus.

"Kami hanya latihan dan fokus untuk pertandingan. Tentu saja kami ingin suporter bisa hadir, tapi jika tidak bisa kami akan tetap bertarung bagi para Bobotoh yang menyaksikan di rumah," tegas Ezra.

5 dari 5 halaman

Intip Posisi Tim Favoritmu

Sepak Bola Indonesia

Video Populer

Foto Populer