Sukses


3 Fakta Menarik Setelah Persib Bertekuk Lutut di Kandang Barito Putera pada Laga BRI Liga 1

Bola.com, Jakarta - Persib Bandung gagal membawa pulang angka dalam lawatan ke markas Barito Putera di Stadion Demang Lehman, Martapura, Senin (27/2/2023) sore WIB. Tim Maung Bandung secara mengejutkan tumbang 1-2 dari Barito.

Bermain di kandang lawan, Persib unggul lebih dulu lewat aksi David da Silva pada menit ke-19. Umpan terobosan Beckham Putra Nugraha mampu dituntaskan Da Silva menjadi gol dengan tembakan.

Namun pada babak kedua, Barito Putera balik menekan. Apalagi, Persib hanya bermain dengan 10 orang setelah Teja Paku Alam diganjar kartu merah pada menit ke-44.

Unggul jumlah pemain, Barito Putera berhasil mencetak dua gol setelah Renan Alves dan dan Gustavo Tocantins menjaringkan bola ke dalam gawang Persib pada menit ke-65 dan 79'.

Hasil minor itu membuat Tim Maung Bandung berada di urutan kedua dengan nilai 52, tertinggal empat poin dari PSM Makassar di posisi teratas. Adapun Barito Putera di peringkat ke-16 dengan 25 poin.

Sejumlah fakta menarik tersaji pasca-Persib Bandung takluk dari Barito Putera pada laga lanjutan BRI Liga 1. Apa sajakah itu? Berikut ini ulasannya.  

 

Yuk gabung channel whatsapp Bola.com untuk mendapatkan berita-berita terbaru tentang Timnas Indonesia, BRI Liga 1, Liga Champions, Liga Inggris, Liga Italia, Liga Spanyol, bola voli, MotoGP, hingga bulutangkis. Klik di sini (JOIN)

2 dari 5 halaman

Kekalahan Kedua Persib Bersama Luis Milla

Takluk dari Barito Putera merupakan hasil minor kedua yang didapat Tim Maung Bandung sejak ditangani Luis Milla.

Kekalahan pertama yakni saat lawan PSM Makassar dengan skor sama 1-2 di Stadion Pakansari, Cibinong, Kabupaten Bogor, Selasa (14/2/2023).

Dalam 20 laga dipimpin Luis Milla, 16 di antaranya diraih dengan kemenangan, sedangkan empat pertandingan lainnya diraih dengan hasil dua kali imbang dan menelan dua kekalahan.

Hasil itu membuat poin Persib Bandung tetap 52. Selain semakin tertinggal jauh dari PSM, Persib Bandung juga terancam digusur Persija Jakarta yang memiliki poin 51.

 

3 dari 5 halaman

Kartu Merah Pertama Teja Paku Alam

Teja Paku Alam harus terusir dari lapangan setelah melakukan blunder saat terjadi serangan balik Barito Putera. Kiper bernomor punggung 14 di Persib itu sengaja menghalau bola dengan kedua tangannya jauh dari luar kotak penalti.

Akibatnya Teja Paku Alam langsung diganjar kartu merah oleh wasit. Kartu merah tersebut merupakan kali pertamanya bagi Teja sepanjang memperkuat Persib Bandung.

Sang kiper merupakan andalan Persib Bandung di bawah mistar gawang pada ajang Liga 1 musim ini. Ia sudah tampil 16 laga, di mana dalam 16 laga tersebut, eks kiper Semen Padang tersebut sudah kebobolan 13 gol.

 

4 dari 5 halaman

Penampilan Reky Rahayu ke Enam Bersama Persib

Lawan Barito Putera pada pekan ke-27 Liga 1 2022/2023 menjadi penampilan ke enam bagi Reky Rahayu dalam mengawal gawang Maung Bandung.

Penjaga gawang kelahiran Tangerang itu diturunkan setelah Teja Paku Alam diganjar kartu merah. Aksi ciamik mampu ditunjukkan kiper berusia 29 tahun itu.

Setidaknya, Reky beberapa kali menyelamatkan gawang Persib dari gempuran Barito Putera. Sayangnya, dengan kekuatan 10 pemain, Reky akhirnya kebobolan lewat dua tandukan pemain Barito asal Brasil, Renan Silva dan Gustavo Toncantins

Selama mengawal gawang Maung Bandung, Reky Rahayu sudah kebobolan enam gol, masing-masing saat menang lawan RANS Nusantara FC (2-1), menang lawan Arema FC (2-1), menang kontra Barito Putera (5-2) pada putaran pertama, dan kalah dari Barito Putera (1-2).

5 dari 5 halaman

Simak Posisi Persib Bandung di Bawah Ini:

Video Populer

Foto Populer