Sukses


Persebaya Ditahan Imbang RANS Nusantara, Aji Santoso: Rasanya Seperti Kalah

Bola.com, Bogor - Persebaya Surabaya masih harus memperpanjang paceklik kemenangan di BRI Liga 1 2022/2023. Mereka bermain imbang 2-2 dalam lawatan ke markas RANS Nusantara pada pekan ke-27 di Stadion Pakansari, Bogor, Selasa (28/2/2023) sore.

Tim Bajul Ijo sebenarnya berhasil unggul dulu lewat gol-gol yang disumbang Sho Yamamoto (64’) dan Paulo Victor (70’). RANS Nusantara kemudian berhasil membalas dua gol pula berkat Edo Febriansyah (78’) dan Makan Konate (84’).

Persebaya Surabaya sebenarnya hampir menang dan membawa pulang tiga poin dalam pertandingan. Sayang, para pemain belakang gagal mengantisipasi upaya serangan Magenta Force yang akhirnya membuat kedua tim berbagi angka.

 

Yuk gabung channel whatsapp Bola.com untuk mendapatkan berita-berita terbaru tentang Timnas Indonesia, BRI Liga 1, Liga Champions, Liga Inggris, Liga Italia, Liga Spanyol, bola voli, MotoGP, hingga bulutangkis. Klik di sini (JOIN)

2 dari 6 halaman

Rasanya Seperti Kalah

Sebelum pertandingan, pelatih Persebaya, Aji Santoso, sudah menyebut target timnya adalah mendapat poin di markas RANS Nusantara alias tidak kalah. Namun, dia tetap merasa hasil laga ini seperti menelan kekalahan.

“Sebenarnya kalau dari target yang saya sampaikan kemarin, minimal dapat satu poin, tercapai. Tapi, saya ini tadi saya merasa seperti kalah. Kami sudah unggul 2-0, tapi gol-gol yang terjadi kesalahan pemain sendiri,” ungkapnya setelah laga.

“Di latihan sudah saya antisipasi. Yang lebih terasa menyakitkan lagi gol kedua. Di dalam rapat saya sudah sampaikan jangan bikin pelanggaran di sepertiga pertahanan. Ternyata masih dilakukan, akhirnya terjadi gol,” imbuh pelatih berusia 52 tahun itu.

 

3 dari 6 halaman

Tetap Beryukur

Serangan yang dilakukan oleh Persebaya sebenarnya sudah berjalan apik. Itu berkat dua assist gemilang yang dikirim oleh gelandang serang Ze Valente. Berikutnya, Sho Yamamoto dan Paulo Victor berhasil menyelesaikannya dengan baik.

Masalahnya adalah dua gol tim tuan rumah membuyarkan kemenangan mereka. Aji Santoso menyayangkan pelanggaran Michael Rumere yang akhirnya membuat Makan Konate mencetak gol penyama kedudukan.

“Saya mensyukuri mendapat poin. Tapi, meskipun dapat poin dan targetnya terpenuhi, dari rasa saya merasa seperti kalah,” ucap Aji Santoso.

 

4 dari 6 halaman

Fokus Laga Berikutnya

Bek Persebaya, Rizky Ridho, juga tidak dapat menyembunyikan kekecewaannya melihat hasil pertandingan ini. Tim asal Kota Pahlawan itu seharusnya bisa pulang ke Surabaya dengan poin penuh.

“Kami merasa kalah karena sudah unggul 2-0 dan kemasukan dua gol. Kami sangat kecewa. Tapi, saya bersyukur atas hasil ini dan fokus untuk pertandingan selanjutnya,” ujar pemain asli Surabaya itu.

 

5 dari 6 halaman

Sama-Sama dalam Tren Buruk

Hasil ini terpaksa membuat Persebaya masih belum menang dalam tiga laga beruntun. Sebelumnya, mereka kalah dari Bali United dan PSM. Namun, satu poin kontra RANS Nusantara sudah cukup untuk mengangkat mental pemain.

Hal yang sama sebenarnya terjadi pada RANS Nusantara. Anak asuh Rodrigo Santana itu sudah melewati 12 laga terakhir tanpa kemenangan. Tapi, hasil seri ini mengakhiri catatan selalu kalah dalam enam laga sebelumnya.

Hasil ini membuat Persebaya tetap menghuni peringkat ketujuh klasemen sementara, namun kini mengoleksi 38 angka dari 25 laga. RANS Nusantara juga masih di posisi juru kunci dengan baru meraup 18 poin dalam 27 pertandingan.

6 dari 6 halaman

Persaingan di BRI Liga 1 2022/2023

Sepak Bola Indonesia

Video Populer

Foto Populer