Bola.com, Jakarta - Jadwal siaran langsung BRI Liga 1 2022/2023. Kompetisi kasta tertinggi sepak bola Indonesia akan memasuki pekan ke-30 mulai hari ini, Sabtu (11/3/2023).
Seperti biasa, keseruan pertandingan BRI Liga 1 dapat anda nikmati secara langsung di Indosiar dan live streaming di Vidio.
Baca Juga
Advertisement
Terdapat empat pertandingan menarik yang menghiasi akhir pekan ini atau hingga Minggu (12/3/2023). Satu di antara pertandingan yang layak dinantikan adalah pertemuan antara Persik Kediri bersua Persija Jakarta.
Duel dua tim dengan sejarah panjang di sepak bola Indonesia. Persik sedang merangkak naik, sementara Persija berusaha memelihara persaingan juara BRI Liga 1 2022/2023.
Menilik sejarah, Persik pernah menjadi tim papan atas dengan predikat dua gelar juara Liga Indonesia. Mereka juga kerap melakoni duel seru ketika berhadapan dengan Persija.
Yuk simak jadwal lengkap siaran langsung BRI Liga 1 2022/2023 akhir pekan ini:
Yuk gabung channel whatsapp Bola.com untuk mendapatkan berita-berita terbaru tentang Timnas Indonesia, BRI Liga 1, Liga Champions, Liga Inggris, Liga Italia, Liga Spanyol, bola voli, MotoGP, hingga bulutangkis. Klik di sini (JOIN)
Catat Jadwal Siaran Langsung Pertandingannya
Pekan ke-30 BRI Liga 1 2022/2023
Sabtu, 11 Maret 2023
- Madura United Vs PSS
- Kick-off: 15.00 WIB
- Live: Indosiar
- Bhayangkara FC Vs Bali United
- Kick-off: 17.00 WIB
- Live: Indosiar
Minggu, 12 Maret 2023
- Persik Vs Persija
- Kick-off: 15.00 WIB
- Live: Indosiar
- Borneo FC Vs PSIS
- Kick-off: 17.00 WIB
- Live Indosiar
Advertisement