Sukses


Hasil BRI Liga 1: Persebaya Gagal Bangkit, Ditahan Imbang Persib Gegara Gol Bunuh Diri

Bola.com, Gresik - Persebaya Surabaya gagal bangkit dari hasil negatif di BRI Liga 1 2022/2023. Mereka sebenarnya unggul dulu 2-0 atas Persib Bandung di babak pertama. Akan tetapi, pertandingan pekan ke-30 ini berakhir seri.

Persib mencetak dua gol balasan sehingga membuat laga berakhir 2-2 di Stadion Gelora Joko Samudro, Gresik, Senin (13/3/2023) sore. Kedua tim pun dipaksa berbagi angka.

Gol pertama lahir lewat sundulan Supriadi pada menit 23', disusul Ze Valente sembilan menit berselang. Persebaya terhindar dari kekalahan berkat dua gol pada babak kedua.

Hasil ini sama-sama berimbas negatif buat kedua tim. Persebaya Surabaya gagal bangkit, Persib Bandung pun tak bisa mengejar PSM Makassar yang pada laga lainnya ditahan imbang Persita Tangerang 0-0.

 

Yuk gabung channel whatsapp Bola.com untuk mendapatkan berita-berita terbaru tentang Timnas Indonesia, BRI Liga 1, Liga Champions, Liga Inggris, Liga Italia, Liga Spanyol, bola voli, MotoGP, hingga bulutangkis. Klik di sini (JOIN)

2 dari 5 halaman

Babak I

Persebaya Surabaya tancap gas begitu peluit babak pertama dibunyikan oleh wasit Fariq Hitaba. Selama 10 menit babak pertama berjalan Alwi Slamat dkk melancarkan organisasi permainan, namun rapatnya barisan pertahanan Persib membuat serangan gagal menembus.

Tim Bajul Ijo mendapat peluang saat tendangan keras Muhammad Hidayat dari tengah lapangan yang mengarah ke gawang. Sayang tendangannya melambung tipis di atas mistar di menit ke-12.

Memasuki menit ke-19, umpan tarik Paulo Victor di sisi kanan pertahanan Maung Bandung berhasil mengarah ke Sho Yamamoto. Winger asal Jepang itu berdiri bebas dan melepas tembakan, sayangnya tendangan kerasnya diblok oleh pemain lini pertahanan.

Persebaya akhirnya menjebloskan bola ke gawang Teka Paku Alam di menit ke-23. Supriadi mampu memanfaatkan bola tendangan sudut Ze Valente yang mengarah ke tiang dekat. Dia menyundulnya dan Teja Paku Alam gagal mengantisipasi. Bajul Ijo unggul 1-0.

Sembilan menit berselang, giliran Ze Valente mencatatkan namanya di papan skor. Setelah melesatkan tendangan bebas langsung ke gawang, bola tembakannya gagal dijangkau oleh Teja Paku Alam dan membuat Persebaya unggul 2-0.

Kebobolan dua gol membuat Persib berusaha keluar dari tekanan. Di menit ke-38, akselerasi Ciro Alves dari tengah lapangan dan melakukan tendangan keras berhasil mengancam gawang Bajol Ijo. Beruntung sepakan pemain asal Brasil itu melayang tinggi ke atas gawang.

Sejumlah peluang Persib masih muncul sampai babak pertama berakhir, namun tak ada yang berbuah gol. Persebaya untuk sementara unggul 2-0.

 

3 dari 5 halaman

Babak II

Persib langsung tampil menyerang demi mencetak gol balasan. Mereka terlihat kesulitan menembus pertahanan rapat Persebaya yang tampil sangat kompak karena sudah unggul dua gol.

Peluang Maung Bandung kembali lahir memasuki menit ke-60. Kali ini, berawal dari tendangan bebas Marc Klok yang disambar tembakan oleh Frets Butuan. Namun, tembakannya bisa dihalau kiper Ernando Ari dengan kaki.

Hanya tiga menit kemudian, giliran David da Silva yang mampu melepas tembakan usai memanfaatkan umpan Marc Klok. Lagi-lagi belum berbuah gol karena bola tidak mengarah ke gawang.

Persib akhirnya berhasil menyamakan kedudukan di menit ke-76. Itu berawal dari sepak pojok yang dikirim oleh Klok. Bola udara lantas disundul bek Riswan Lauhin untuk menghalaunya. Alih-alih keluar, bola masuk ke gawang Persebaya sendiri dan membuatnya mencetak gol bunuh diri.

Tim tamu terlihat makin bernafsu melakukan serangan setelah gol bunuh diri itu. Persib tampaknya mampu memanfaatkan kepanikan lini belakang hingga bisa mencetak gol kedua untuk menyamakan kedudukan.

Memasuki menit ke-82, David da Silva sukses menjebol gawang mantan klubnya. Sepakannya di kotak penalti gagal dihalau oleh Ernando Ari. Gol ini membuat skor pertandingan jadi sama kuat 2-2.

Sampai peluit panjang berbunyi, tak ada tambahan gol yang tercipta. Persebaya dan Persib dipaksa berbagi angka. Hasil ini membuat keduanya sama-sama memperpanjang catatan belum menang dalam beberapa laga terakhir.

Persebaya tetap berada di peringkat kedelapan dengan 39 angka dari 27 pertandingan. Sedangkan Persib juga tertahan di posisi runner-up dengan 53 poin dari 28 laga.

 

4 dari 5 halaman

Susunan Pemain:

  • Persebaya (4-3-3): Ernando Ari Sutaryadi (kiper); Arief Catur Pamungkas, Leo Lelis, Riswan Lauhin, Alta Ballah (belakang); Muhammad Hidayat, Alwi Slamat, Ze Valente (tengah); Moch. Supriadi, Paulo Victor, Sho Yamamoto (depan)
  • Pelatih: Aji Santoso
  • Persib (3-4-3): Teja Paku Alam (kiper); Nick Kuipers, Achmad Jufriyanto, Rachmat Irianto (belakang); Frets Butuan, Dedi Kusnandar, Marc Klok, Daisuke Sato (tengah); Ricky Kambuaya, David da Silva, Ciro Alves (depan)
  • Pelatih: Luis Milla
5 dari 5 halaman

Persaingan di BRI Liga 1 2022/2023

Sepak Bola Indonesia

Video Populer

Foto Populer