Sukses


BRI Liga 1: 3 Pemain Kunci Persib yang Bisa Bikin Persikabo 1973 Kocar-Kacir

Bola.com, Bandung - Persib Bandung akan melakoni laga pamungkas BRI Liga 1 2022/2023 melawan Persikabo 1973 di Stadion Gelora Bandung Lautan Api, Bandung, Sabtu (15/4/2023).

Persib Bandung mengincar poin penuh pada pertandingan itu. Tim berjulukan Maung Bandung ini ingin mengakhiri kompetisi BRI Liga 1 dengan happy ending.

Kemenangan juga sangat penting karena Persib tengah berjuang kembali ke posisi kedua sekaligus menggeser Persija. Saat ini, Persib defisit satu poin dari Persija Jakarta di urutan kedua dengan koleksi 63 poin dari 33 laga.

Maka dari itu, juru taktik Luis Milla dipastikan bakal menurunkan komposisi terbaiknya. Ada tiga pemain kunci Persib Bandung yang disiapkan Luis Milla untuk mendobrak pertahanan Persikabo. Siapa saja?

 

Yuk gabung channel whatsapp Bola.com untuk mendapatkan berita-berita terbaru tentang Timnas Indonesia, BRI Liga 1, Liga Champions, Liga Inggris, Liga Italia, Liga Spanyol, bola voli, MotoGP, hingga bulutangkis. Klik di sini (JOIN)

2 dari 5 halaman

1. Marc Klok

Pemain kelahiran Belanda itu merupakan tumpuan Persib di lini tengah. Kehadiran Marc Klok memberikan warna berbeda bagi permainan Maung Bandung.

Pemain berusia 29 tahun ini memang piawai dalam menjaga ritme permainan tim. Kreativitasnya di lini tengah kerap membuat pertahanan lawan kewalahan.

Sejauh ini, Klok sudah mengoleksi 4 gol dan 3 assist dalam 24 penampilannya bersama Persib. Dia beberapa kali sempat absen karena harus memenuhi panggilan Timnas Indonesia.

 

3 dari 5 halaman

2. Febri Hariyadi

Luis Milla dipastikan menurunkan Febri Hariyadi sejak menit awal. Jebolan diklat Persib tersebut terlihat hadir dalam sesi jumpa pers menjelang pertandingan.

Febri kemungkinan akan mengisi posisi sayap. Pemain berusia 27 tahun tersebut disiapkan untuk mengacak-acak pertahanan Laskar Pajajaran lewat kecepatannya.

Selama ini, Febri selalu menghiasi bangku cadangan. Meski begitu, kemampuannya dalam mengolah bola patut diwaspadai pemain lawan.

 

4 dari 5 halaman

3. David da Silva

Pemain asal Brasil ini mengusung motivasi tinggi jelang laga nanti. David da Silva tengah berburu gol demi menjadi top skorer atau pencetak gol terbanyak BRI Liga 1.

Saat ini, David tercatat sudah mengoleksi 23 gol dari 32 penampilannya. Dia berselisih dua gol dari penyerang Borneo FC, Matheus Pato dengan 25 gol.

"Sejak saya tiba di sini, saya belum mencetak hattrick, jadi saya harap di laga ini pencapaian itu bisa datang. Tapi saya ingin melakukan yang terbaik, sejak memakai jersey Persib, saya selalu berusaha berbuat yang terbaik setiap pertandingannya," ujar David belum lama ini. 

5 dari 5 halaman

Yuk Intip Posisi Tim Favoritmu

Sepak Bola Indonesia

Video Populer

Foto Populer