Sukses


BRI Liga 1: Aji Santoso Ungkap Alasan Persebaya Datangkan Kembali Bruno Moreira

Bola.com, Surabaya - Persebaya Surabaya secara resmi telah merekrut kembali Bruno Moreira. Gelandang asal Brasil itu akan berseragam Persebaya lagi untuk BRI Liga 1 musim depan atau 2023/2024.

Pengumuman ini muncul lewat Persebaya kejutan kepada Bonek di sela-sela pertandingan melawan Dewa United dalam laga pamungkas BRI Liga 1 2022/2023 di Stadion Gelora Joko Samudro, Gresik, Sabtu (15/4/2023).

Bruno Moreira diperkenalkan menggunakan foto raksasa bertuliskan 'Welcome Back Bruno' saat jeda babak pertama pertandingan tersebur.

Bruno Moreira bukanlah sosok asing bagi Persebaya. Dia pernah membela tim asal Kota Pahlawan itu pada kompetisi Liga 1 2021/2022 sebelum akhirnya hijrah ke Liga Yunani.

Yuk gabung channel whatsapp Bola.com untuk mendapatkan berita-berita terbaru tentang Timnas Indonesia, BRI Liga 1, Liga Champions, Liga Inggris, Liga Italia, Liga Spanyol, bola voli, MotoGP, hingga bulutangkis. Klik di sini (JOIN)

2 dari 5 halaman

Berpengalaman

Bruno Moreira menjawab teka-teki sosok pemain yang akan kembali memperkuat Persebaya. Gelandang asal Brasil tersebut juga sudah lama dirumorkan akan kembali membela Persebaya.

Pelatih Persebaya, Aji Santoso, mengungkap alasan dirinya memulangkan Bruno Moreira. Selain karena kualitasnya, Bruno sudah punya pengalaman berkarier di Indonesia.

"Bruno menurut saya pemain yang cukup berkualitas. Dia sudah tahu bagaimana cara bermain Persebaya dan dia sudah mengetahui bagaimana kompetisi Indonesia," ujar pelatih berusia 53 tahun itu.

3 dari 5 halaman

Nilai Plus

Bruno Moreira diharapkan tidak butuh waktu lama untuk bisa kembali nyetel dengan tim, mengingat dia sudah tahu gaya permainan Persebaya.

"Jadi menurut saya salah satu pertimbangannya adalah tidak memerlukan adaptasi lagi. Saya selalu berkomunikasi dan dia sangat senang bisa kembali ke Persebaya dan dia memang sangat mencintai tim ini," imbuh Aji Santoso.

Nama Bruno sempat jadi idola di Surabaya. Dia sempat menjalani musim yang cukup apik bersama Persebaya. Dia hampir tak tergantikan dari skuat utama Bajul Ijo di BRI Liga 1 musim lalu.

4 dari 5 halaman

Kiprah Bruno Moreira

Bruni Moreira tampil dalam sebanyak 29 dari 34 pertandingan kompetisi Liga 1 musim ini. Dari total jumlah laga itu, Bruno berhasil menyumbang tujuh gol dan tiga assist. Dia lantas bergabung klub kasta kedua Yunani, Niki Volos.

Jika bicara kualitasnya, Bruno Moreira memiliki kemampuan bergerak yang merepotkan pemain bertahan lawan. Kerap menempati winger kiri, dia bisa membuka ruang untuk teman-temannya dalam mencoba melepas tembakan.

Pemain berpostur 178 ini juga bisa ditempatkan sebagai gelandang serang maupun false nine. Kepiawaiannya dalam membawa bola membuat permainan Persebaya lebih atraktif.

5 dari 5 halaman

Yuk Intip Posisi Persebaya di Klasemen Akhir BRI Liga 1 2022/2023

Sepak Bola Indonesia

Video Populer

Foto Populer