Sukses


SEA Games 2023: Gelandang Timnas Indonesia U-22 Kepoin Kekuatan Myanmar, Biar Bisa Menang Lagi di Laga Kedua

Bola.com, Phnom Penh - Gelandang Timnas Indonesia U-22, Beckham Putra Nugraha, akan mencari tahu kekuatan Timnas Myanmas U-22 di SEA Games 2023 Kamboja.

Timnas Indonesia U-22 bakal melawan Myanmar U-22 dalam partai kedua Grup A SEA Games 2023 di Olympic Stadium, Phnom Penh, Kamis (4/5/2023).

Myanmar U-22 sedang memainkan pertandingan pertamanya di Grup A SEA Games 2023 kontra Timnas Timor Leste U-22 di National Olympic pada Selasa (2/4/2023) sore waktu setempat.

"Kami harus mempersiapkan sebaik mungkin dan semoga bisa berjalan dengan baik. Ya, semua pemain Myanmar U-22 harus kami waspadai," ujar Beckham Putra dinukil dari YouTube PSSI TV.

Yuk gabung channel whatsapp Bola.com untuk mendapatkan berita-berita terbaru tentang Timnas Indonesia, BRI Liga 1, Liga Champions, Liga Inggris, Liga Italia, Liga Spanyol, bola voli, MotoGP, hingga bulutangkis. Klik di sini (JOIN)

2 dari 6 halaman

Motivasi Tinggi

Sebelumnya, Timnas Indonesia U-22 memulai perjuangannya di Grup A SEA Games 2023 dengan meyakinkan. Tim berjulikan Garuda Muda itu menang 3-0 atas Timnas Filipina U-22 pada 29 April 2023.

"Tentunya kita akan melihat pertandingan Myanmar U-22 dan akan evaluasi pertandingan melawan Filipina U-22, apa yang kurang dan harus ditingkatkan," jelas Beckham Putra.

"Harapannya tentu kami bisa meraih kemenangan step by step dan match by match. Kemenangan atas Myanmar U-22 penting untuk melanjutkan mimpi kami meraih medali emas SEA Games 2023 setelah 32 tahun penantian," ucap Beckham Putra.

3 dari 6 halaman

Berharap Dukungan dan Doa

Beckham Putra juga meminta doa dari masyarakat Indonesia supaya Garuda Muda bisa melanjutkan tren positif di SEA Games 2023 dengan membungkam Myanmar U-22.

"Semoga berjalan lancar dan mohon doanya masyarakat Indonesia untuk kesuksesan Timnas Indonesia U-22 di Kamboja," ungkapnya.

4 dari 6 halaman

Start Positif

Saat ini, Timnas Indonesia U-22 berada di peringkat kedua klasemen sementara Grup A SEA Games 2023. Garuda Muda memperoleh tiga poin dari satu pertandingan.

Puncak tabel Grup A SEA Games 2023 masih dikuasai oleh Timnas Kamboja U-22. Armada Ryu Hirose ini menang 4-0 atas Timnas Kamboja U-22 empat gol tanpa balas.

5 dari 6 halaman

Klasemen, Hasil, dan Jadwal Grup A

 Klasemen Grup A

Pos Tim M K S Poin dan selisih gol
1 Kamboja 1 0 0 3 (4-0, +4)
2 Timnas Indonesia U-22 1  0  0 3 (3-0, +3)
3 Myanmar 0 0 0  0 (0-0, 0)
4 Filipina 0 1 0  0 (0-3, -3)
5 Timor Leste 0 1 0 0 (0-4, -4)

Hasil dan Jadwal Pertandingan Grup A

29 April 2023

  • Timnas Indonesia U-22 Vs Filipina U-22 (3-0)
  • Kamboja U-22 Vs Timor Leste U-22 (4-0)

2 Mei 2023: 

  • Myanmar U-22 Vs Timor Leste U-22
  • Filipina U-22 Vs Kamboja U-22

4 Mei 2023

  • Timnas Indonesia U-22 Vs Myanmar U-22
  • Timor Leste U-22 Vs Filipina U-22

7 Mei 2023

  • Timor Leste U-22 Vs Timnas Indonesia U-22
  • Myanmar U-22 Vs Kamboja U-22

10 Mei 2023

  • Filipina U-22 Vs Myanmar U-22
  • Timnas Kamboja U-22 Vs Timnas Indonesia U-22

 

6 dari 6 halaman

Saksikan Berita-Berita SEA Games 2023 di Bola.com

Sahabat Bola.com bisa menikmati sajian eksklusif liputan SEA Games 2023 Kamboja dengan mengklik tautan ini.

<p>SEA Games 2023 - Laporan Langsung dari Kamboja Bersama Abdul Aziz dan Gregah Nurikhsani (Bola.com/Decika Fatmawaty)</p>

Lebih Dekat

Video Populer

Foto Populer