Bola.com, Semarang - PSIS Semarang akhirnya mengumumkan rekrutan ketiganya pada bursa transfer musim ini. Sosok pemain yang direkrut Mahesa Jenar itu ialah Tri Setiawan, gelandang yang sebelumnya memperkuat Persipal Palu.
Sebelumnya, Tri Setiawan merupakan sosok gelandang bertahan potensial yang dipantau oleh tim scouting PSIS Semarang, tepatnya ketika mengikuti pemusatan latihan (TC) Timnas Indonesia U-22 untuk SEA Games 2023.
Baca Juga
Advertisement
Tri Setiawan merupakan salah satu pemain asal kompetisi Liga 2 yang dipanggil Indra Sjafri untuk mengikuti seleksi Timnas Indonesia U-22. Dia sempat lolos dari seleksi tahap pertama.
Bahkan, namanya juga muncul dalam daftar 36 pemain yang dipanggil untuk mengikuti seleksi tahap akhir skuad Garuda Muda. Sayangnya, Tri Setiawan gagal menembus daftar 20 pemain akhir yang dibawa Indra Sjafri ke SEA Games 2023.
Berita video highlights pertandingan pekan ke-17 antara PSIS Semarang melawan Bali United, Kamis (22/12/22). Pada laga ini, Bali United menang dengan skor 3-0.
Yuk gabung channel whatsapp Bola.com untuk mendapatkan berita-berita terbaru tentang Timnas Indonesia, BRI Liga 1, Liga Champions, Liga Inggris, Liga Italia, Liga Spanyol, bola voli, MotoGP, hingga bulutangkis. Klik di sini (JOIN)
Hasil Pantauan Tim Scouting
Chief Executive Officer PSIS Semarang, Yoyok Sukawi, menjelaskan bahwa gelandang berusia 18 tahun ini merupakan salah satu sosok pemain potensial yang sudah dipantau oleh tim scouting.
Menurut Yoyok, tim scouting menilai bahwa pemain kelahiran 20 Mei 2004 ini punya atribut defensive yang sangat penting untuk menjadi gelandang bertahan.
“Rekrutan terbaru kami yang diperkenalkan hari ini ialah Tri Setiawan. Dia masih muda, memiliki kemampuan bertahan yang cukup bagus saat dipantau oleh tim scouting kami,” kata Yoyok Sukawi, Selasa (9/5/2023).
Advertisement
Tambah Kedalaman Lini Tengah
Selain itu, Yoyok Sukawi berharap bahwa kehadiran Tri Setiawan bisa memberikan kedalaman di posisi lini tengah Mahesa Jenar untuk menghadapi persaingan ketat musim depan.
Sampai saat ini, sudah ada sejumlah pemain yang mengisi posisi ini, seperti Delfin Rumbino dan Luthfi Kamal. Dua pemain ini memang menjadi andalan Mahesa Jenar di Liga 1 musim lalu.
Setelah mendatangkan Tri Setiawan, Yoyok juga mengisyaratkan bahwa ada pemain baru yang akan diumumkan di sektor yang sama. Kemungkinan besar, posisi ini juga akan kedatangan pemain asing baru.
“Tri Setiawan diharapkan mampu menambah kedalaman skuad di lini tengah yang saat ini di posisi tersebut sudah ada Delfin, Luthfi, dan kemungkinan juga ada pemain asing,” ujar Ketua Asprov PSSI Jawa Tengah itu.
Rekrutan Ketiga Musim Ini
Dengan demikian, Tri Setiawan akan menjadi rekrutan ketiga PSIS Semarang di bursa transfer musim ini. Sebelumnya, mereka telah resmi merekrut dua pemain muda, yakni Haykal Al-Hafiz dan Bayu Fiqri.
Sejauh ini, Mahesa Jenar sudah resmi melepas total sembilan nama pemainnya di bursa transfer musim ini. Jumlah itu terdiri dari delapan pemain lokal dan satu amunisi asing.
Advertisement