Sukses


Liga 1: Persebaya Rekrut Kasim Botan dan Kadek Raditya, 12 Pemain Pasti Bertahan

Bola.com, Surabaya - Persebaya Surabaya resmi mengumumkan perekrutan pemain baru. Mereka berhasil mendatangkan winger Kasim Botan dan bek Kadek Raditya Maheswara.

Pengumuman ini muncul melalui unggahan video secara terpisah di akun instagram resmi Persebaya Surabaya, @officialpersebaya, pada hari ini, Selasa (9/5/2023).

“Welcome Kasim Botan. Kasim Botan menjadi bagian Persebaya untuk mengarungi kompetisi musim 2023/2024. Musim lalu winger 26 tahun itu mencatatkan 22 penampilan, mencetak 2 gol dan 2 assist. Berikan kemampuan terbaikmu di Persebaya!” tulis akun instagram Persebaya.

Kasim Botan belum banyak berpengalaman di Liga 1. Dia baru menjajal kompetisi kasta teratas pada 2022 dengan bergabung Persita Tangerang di putaran kedua Liga 1 2021/2022.

Baru pada Liga 1 2022/2023 dia menjalani semusim penuh di kasta tertinggi bersama Bhayangkara FC. Hasilnya, seperti disebutkan, dia tampil cukup apik dengan membukukan masing-masing dua gol dan assist. Tentu menarik menantikan aksinya di Persebaya Surabaya.

 

Yuk gabung channel whatsapp Bola.com untuk mendapatkan berita-berita terbaru tentang Timnas Indonesia, BRI Liga 1, Liga Champions, Liga Inggris, Liga Italia, Liga Spanyol, bola voli, MotoGP, hingga bulutangkis. Klik di sini (JOIN)

2 dari 4 halaman

Dari Pulau Dewata ke Kota Pahlawan

Sedangkan unggahan informasi perekrutan Kadek Raditya hanya mencantumkan kutipan yang lebih singkat. Itu diawali dengan kalimat bahasa Inggris yang berarti “pria dari Pulau Dewata untuk Kota Pahlawan”.

“Welcome Kadek Raditya. Kawal pertahanan Bajol Ijo dan bersama meraih prestasi!” demikian punya pernyataan lanjutan unggahan itu.

Nama Kadek Raditya sendiri pertama kali muncul di publik nasional dengan membela Timnas Indonesia U-19 di Piala AFF U-19 2017. Setahun setelahnya, dia masih tampil di ajang yang sama pada 2018.

Pada tahun 2018 itu, dia membuat keputusan mengejutkan dengan bergabung Persiba Balikpapan yang berkompetisi di kasta kedua. Sayang, dia minim kesempatan dengan hanya tampil lima laga di Liga 2.

Baru mulai 2019, pemain asli Bali itu memilih bergabung dengan Madura United. Dia bersaing dengan nama-nama macam Jaimerson Xavier dan Fachruddin Aryanto untuk mendapat kesempatan di posisi bek tengah.

Total, sebanyak 34 penampilan dan sebiji gol dibukukannya hingga 2023 berseragam Madura United. Kini, pemain yang akrab disapa Radit itu membela Persebaya dan siap memulai petualangan baru.

3 dari 4 halaman

12 Pemain Bertahan

Tidak hanya dua nama ini, Persebaya Surabaya juga mengumumkan keberhasilan mereka mempertahankan sebanyak 12 pemain lokal yang musim lalu juga telah menjadi bagian klub.

Di antaranya adalah Andhika Ramadhani, Aditya Arya, Catur Pamungkas, Wahyudi, Saiful, Salman Alfarid, M. Iqbal, Denny Agus, Risky Dwiyan, Julian Mancini, George Brown, dan Riswan Lauhin.

4 dari 4 halaman

Persaingan di Liga 1

Video Populer

Foto Populer