Sukses


Ada Rivalitas dengan Thailand, Fans Kamboja Dukung Timnas Indonesia U-22 Raih Medali Emas SEA Games 2023

Bola.com, Phnom Penh - Timnas Indonesia U-22 akan berhadapan dengan Thailand pada final SEA Games 2023 cabang olahraga sepak bola, Selasa (16/5/2023) malam waktu setempat.

Timnas Indonesia U-22 dipastikan tak cuma menerima sokongan dari Tanah Air saja. Sebab, warga Kamboja siap memberikan dukungan.

Visal, penjaga warung kopi di sebelah hotel tempat Timnas Indonesia U-22 menginap ternyata ikut mendukung perjuangan Marselino Ferdinan dkk.

“Kemarin lawan Vietnam kita juga ke stadion, kasih dukungan buat Timnas Indonesia U-22. Buat besok kami belum dapat tiket, mungkin kamu punya?” kata pemilik warkop Pink Cafe itu kepada Bola.com.

Yuk gabung channel whatsapp Bola.com untuk mendapatkan berita-berita terbaru tentang Timnas Indonesia, BRI Liga 1, Liga Champions, Liga Inggris, Liga Italia, Liga Spanyol, bola voli, MotoGP, hingga bulutangkis. Klik di sini (JOIN)

2 dari 5 halaman

Rivalitas

Dari mulai sopir, pramusaji, hingga volunteer asli Kamboja juga menyatakan dukungan buat Timnas Indonesia U-22.

“Thailand suka mengklaim budaya Kamboja,” ujar Net Somnang, driver taksi online.

“Buat saya Indonesia selalu yang terbaik, apalagi besok lawannya Thailand di final. Saya yakin banyak orang Kamboja nonton dan mendukung negara kalian,” kata Pa Heng, volunteer SEA Games 2023 yang kami temui.

3 dari 5 halaman

Rivalitas

Rivalitas antara Kamboja dan Thailand juga dipertegas oleh rekan WNI di Phnom Penh. Menurutnya, panasnya hubungan kedua negara mirip seperti Indonesia - Malaysia.

"Thailand-Kamboja mirip Indonesia-Malaysia. Ada satire dari orang Thailand kalau Phnom Penh adalah provinsi China karena ada suntikan dana dari China," kata Lanjar, teman kami di Kamboja.

4 dari 5 halaman

Vietnam Ikut Beri Dukungan?

Ada kemungkinan Olympic Stadium nanti bakal penuh dengan fans Vietnam yang ingin memberikan dukungan kepada Timnas Indonesia U-22.

“Selamat Indonesia! Final lawan Thailand kalian menang. Mungkin kami akan menetap di stadion untuk beri dukungan,” ujar seorang suporter Vietnam yang melintasi tribune fans Indonesia sesaat setelah laga semifinal bubaran.

Vietnam akan berhadapan dengan Myanmar pada perebutan perunggu SEA Games 2023 cabor sepak bola di Olympic Stadium. Karena satu tiket bisa berlaku dua pertandingan, bisa jadi fans The Golden Star akan sekalian mendukung Timnas Indonesia U-22.

5 dari 5 halaman

Bola.com di Kamboja

Sahabat Bola.com bisa menikmati sajian eksklusif liputan SEA Games 2023 Kamboja dengan mengklik tautan ini.

<p>SEA Games 2023 - Laporan Langsung dari Kamboja Bersama Abdul Aziz dan Gregah Nurikhsani (Bola.com/Decika Fatmawaty)</p>

Video Populer

Foto Populer