Sukses


Tangis Pecah Saat Timnas Indonesia U-22 Pastikan Medali Emas SEA Games 2023: Berakhir Damai, Momen Pelukan Pelatih Thailand

Bola.com, Phnom Penh - Puasa 32 tahun itu berakhir sudah. Timnas Indonesia U-22 akhirnya merasakan medali emas cabor sepak bola SEA Games 2023 Kamboja.

Kepastian di atas didapat usai Timnas Indonesia U-22 mengalahkan Thailand dengan skor 5-2 pada final hari Selasa (16/05/2023).

Pertandingan memang berjalan sangat panas. Usai momen gol kedua Thailand plus gol ketiga Timnas Indonesia U-22, keributan terjadi di bench pemain.

Hasilnya wasit asal Oman, Matar Ali Al-Hatmi Qasim mengeluarkan banyak kartu kuning sampai merah.

Usai wasit meniup peluit tanda berakhirnya pertandingan, Timnas Indonesia U-22 pun melakukan selebrasi kemenangan.

Kali ini tidak ada ketegangan. Pelatih Timnas Thailand, Ithsara Sritharo bahkan menghampiri bench pemain Timnas Indonesia U-22 dan terlihat memeluk Manajer Garuda Muda, Sumardji.

Yuk gabung channel whatsapp Bola.com untuk mendapatkan berita-berita terbaru tentang Timnas Indonesia, BRI Liga 1, Liga Champions, Liga Inggris, Liga Italia, Liga Spanyol, bola voli, MotoGP, hingga bulutangkis. Klik di sini (JOIN)

2 dari 4 halaman

Tangis Pecah

Usai pertandingan berakhir, terlihat pelatih Timnas Indonesia U-22, Indra Sjafri memeluk satu per satu pemain. 

Tangis pun pecah di antara pemain. Alfeandra Dewangga dan Muhammad Ferrari tidak bisa membendung air mata.

Kemudian beberapa pemain yang berada di bangku cadangan memilih berselebrasi dengan berlari sembari membawa bendera merah putih.

Seperti Ananda Raehan dan Ramadhan Sananta yang membawa bendera merah putih. 

3 dari 4 halaman

Selamat Garuda Nusantara!

4 dari 4 halaman

Laporan Bola.com dari Kamboja

Sahabat Bola.com bisa menikmati sajian eksklusif liputan SEA Games 2023 Kamboja dengan mengklik tautan ini.

<p>SEA Games 2023 - Laporan Langsung dari Kamboja Bersama Abdul Aziz dan Gregah Nurikhsani (Bola.com/Decika Fatmawaty)</p>

Video Populer

Foto Populer