Sukses


Resmi Gabung Persib, Tyronne Del Pino Pasang Target Tinggi di Liga 1

Bola.com, Bandung - Tyronne Del Pino menyambut antusias kedatangannya ke Persib Bandung musim ini. Pemain asal Spanyol itu langsung memasang target tinggi berupa kesuksesan di Liga 1.

Persib Bandung resmi mendatangkan Tyronne Del Pino pada Minggu (28/5/2023). Tyronne Del Pino diikat dengan kontrak berdurasi setahun dengan opsi perpanjangan setahun.

Tyronne Del Pino merupakan rekrutan pemain asing pertama Persib musim ini. Kehadiran Tyronne Del Pino tentu bakal menjadi tambahan amunisi di lini depan.

"Saya senang bisa bergabung dengan keluarga besar Persib Bandung. Saya juga bersyukur atas sambutan hangat dan kepercayaan yang diberikan," kata Tyronne Del Pino.

Yuk gabung channel whatsapp Bola.com untuk mendapatkan berita-berita terbaru tentang Timnas Indonesia, BRI Liga 1, Liga Champions, Liga Inggris, Liga Italia, Liga Spanyol, bola voli, MotoGP, hingga bulutangkis. Klik di sini (JOIN)

2 dari 4 halaman

Target Tinggi

Tyronne Del Pino optimistis bisa membantu Persib Bandung meraih kesuksesan pada Liga 1 2023/2024. Apalagi Persib dikenal sebagai tim yang kompak dengan dukungan penuh dari suporter.

"Dengan kebersamaan yang ada di dalam tim dan tentunya dengan dukungan dari bobotoh, saya berharap kami akan meraih sukses tahun ini. Jadi, sampai bertemu nanti di Bandung," tegas Tyronne Del Pino.

Statistik mencatat, Tyronne Del Pino datang dengan penampilan yang tak buruk-buruk amat bersama Nakhon Ratchasima di Thai League 1. Dalam 27 laga yang dimainkan, Del Pino sukses mencetak tujuh gol dan empat assist.

3 dari 4 halaman

Rekomendasi Luis Milla

Direktur PT Persib Bandung Bermartabat (PT PBB), Teddy Tjahjono, menyebut kedatangan Tyronne Del Pino merupakan rekomendasi langsung dari pelatih Luis Milla. Tyronne Del Pino menjadi pemain Spanyol kedua yang bermain di Persib Bandung setelah Juan Carlos Belencoso pada 2016.

"Atas rekomendasi pelatih, kami mengontraknya dengan durasi satu tahun dan ada opsi perpanjangan satu tahun," kata Teddy Tjahjono.

Kedatangan Tyronne Del Pino membuat Persib menyisakan satu kuota pemain asing. Sejauh ini, Persib sudah memiliki empat pemain asing yakni Nick Kuipers, David da Silva, Ciro Alves, dan Daisuke Sato.

4 dari 4 halaman

Yuk Simak Posisi Akhir Tim Kesayangan Kamu!

Sepak Bola Indonesia

Video Populer

Foto Populer