Sukses


Respons Shayne Pattynama Setelah Gagal Head to Head dengan Lionel Messi pada Laga Timnas Indonesia Vs Argentina

Bola.com, Jakarta - Lionel Messi akan absen membela Timnas Argentina melawan Timnas Indonesia. Penyerang berusia 35 tahun itu bakal berlibur dengan keluarganya.

Argentina akan meladeni perlawanan Timnas Indonesia dalam FIFA Matchday di Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK), Jakarta Pusat, pada 19 Juni 2023.

Bek Timnas Indonesia yang seharusnya akan head to head dengan Lionel Messi, Shayne Pattynama, mengomentari perihal tidak bermainnya superstar dunia itu.

"Ini akan tetap menjadi pertandingan yang bagus. Ini bukan hanya tentang Lionel Messi, tentu saja," ujar Pattynama.

Yuk gabung channel whatsapp Bola.com untuk mendapatkan berita-berita terbaru tentang Timnas Indonesia, BRI Liga 1, Liga Champions, Liga Inggris, Liga Italia, Liga Spanyol, bola voli, MotoGP, hingga bulutangkis. Klik di sini (JOIN)

2 dari 4 halaman

Komentar Shayne Pattynama

Pattynama, yang absen saat Timnas Indonesia diimbangi Timnas Palestina 0-0 di Stadion Gelora Bung Tomo (GBT), Surabaya, pada Rabu (14/6/2023), kemungkinan akan turun tatkala berhadapan dengan Argentina.

Pattynama diprediksi bakal menggeser posisi Pratama Arhan di pos bek sayap kiri atau wingback kiri dalam formasi 4-3-3 atau 3-4-2-1 ala pelatih Timnas Indonesia, Shin Tae-yong.

"Sangat bagus melawan Argentina. Mereka juara Piala Dunia 2022. Saya berharap Lionel Messi bermain. Tapi saya hanya fokus dengan Timnas Indonesia," tuturnya.

3 dari 4 halaman

Angel Di Maria dan Nicolas Otamendi juga Absen

Selain Lionel Messi, Argentina juga tidak akan diperkuat dua pemain veterannya, Angel Di Maria dan Nicolas Otamendi. Keduanya juga diberikan waktu istirahat setelah bertanding kontra Timnas Australia.

Timnas Argentina baru saja mengalahkan Australia 2-0 di Workers' Stadium, Beijing, China, pada Kamis (15/6/2023) malam WIB.

"Saya ingin menampilkan permainan yang bagus untuk negara saya. Jika Lionel Messi bermain, akan sangat bagus. Tetapi, saya hanya fokus dengan Timnas Indonesia," jelas Pattynama.

4 dari 4 halaman

26 Pemain Timnas Indonesia untuk FIFA Matchday Juni 2023

Kiper: Reza Arya Pratama (PSM Makassar), Syahrul Trisna (Persikabo 1973), Ernando Ari Sutaryadi (Persebaya Surabaya)

Bek: Edo Febriansyah (Persib Bandung), Rachmat Irianto (Persib Bandung), Yance Sayuri (PSM Makassar), Andy Setyo (Persikabo 1973), Rizky Ridho (Persija Jakarta), Fachruddin Aryanto (Madura United), Jordi Amat (Johor Darul Ta'zim (JDT), Pratama Arhan (Tokyo Verdy), Asnawi Mangkualam (Jeonnam Dragons), Sandy Walsh (KV Mechelen), Shayne Pattynama (Viking FK), Elkan Baggott (Cheltenham Town)

Gelandang: Marc Klok (Persib Bandung), Ricky Kambuaya (Persib Bandung), Yakob Sayuri (PSM Makassar), Witan Sulaeman (Persija Jakarta), Stefano Lilipaly (Borneo FC Samarinda), Saddil Ramdani (Sabah FC), Marselino Ferdinan (KMSK Deinze), Ivar Jenner (Jong Utrech)

Penyerang: Rafael Struick (ADO Den Haag), Dendy Sulistyawan (Bhayangkara FC), Dimas Drajad (Persikabo 1973)

Lebih Dekat

Video Populer

Foto Populer