Bola.com, Jakarta - Timnas Indonesia dan Timnas Argentina sama-sama menggelar latihan secara tertutup pada Sabtu (17/6/2023). Situasi ini membuat kedua tim tidak terjangkau oleh media dan suporter.
Timnas Argentina kabarnya akan melakukan latihan perdana di Indonesia. Namun, panita pelaksana pertandingan FIFA Matchday
Baca Juga
Advertisement
Menggelar latihan tertutup disebut merupakan permintaan dari Timnas Argentina. Mereka ingin menjaga fokus jelang menghadapi duel FIFA Matchday melawan Timnas Indonesia pada Senin (19/6/2023).
"Kami ingin menyampaikan bahwa Timnas Argentina akan melaksanakan sesi latihan tertutup pada Sabtu 17 Juni 2023 di Stadion Gelora Bung Karno. Dalam rangka menjaga fokus dan privasi para pemain, pihak tim memutuskan untuk tidak membuka akses media selama sesi latihan tersebut," bunyi keterangan resmi dari LOC Match Media Operation.
Yuk gabung channel whatsapp Bola.com untuk mendapatkan berita-berita terbaru tentang Timnas Indonesia, BRI Liga 1, Liga Champions, Liga Inggris, Liga Italia, Liga Spanyol, bola voli, MotoGP, hingga bulutangkis. Klik di sini (JOIN)
Kompak Tertutup
Timnas Indonesia kabarnya juga akan menggelar latihan pada Sabtu (17/6/2023) sore WIB. Awalnya, sempat dikonfirmasi sesi latihan tersebut akan digelar terbuka dan bisa dihadiri media.
Namun, belakangan kabar tersebut buru-buru diralat. Timnas Indonesia menginginkan sesi latihan digelar secara tertutup.
Sesi latihan terbuka kabarnya akan dilakukan saat uji coba lapangan pada Minggu (18/6/2023). Ini menjadi kesempatan bagi para awak media untuk bisa melihat perkembangan dari para pemain Timnas Indonesia.
Advertisement
Wajib Dimaksimalkan
Erick Thohir juga menghimbau agar Timnas Indonesia memaksimalkan laga melawan Argentina. Menurut Thohir, menghadapi tim sekelas Argentina merupakan kesempatan langka yang harus dimaksimalkan karena tidak datang setiap saat.
"Mereka juara dunia dan kini nomor satu FIFA. Jadi, laga FIFA Matchday, Senin besok, harus benar-benar dimanfaatkan kita. Tak hanya untuk mendapat pengalaman bertanding level dunia, akan tetapi juga menaikkan nyali, skill, dan strategi melawan tim yang secara kualitas levelnya ada di atas kita," ucap Erick Thohir.
"Ini tantangan yang tak datang setiap saat. Saya ingin para pemain kita harus fight dan tunjukkan kemampuan terbaik," ujar Erick Thohir.
Daftar Pemain Timnas Argentina
Kiper:Â Emiliano Martinez (Aston Villa), Walter Benitez (PSV Eindhoven), Geronimo Rulli (Villarreal)
Belakang:Â Cristian Romero (Tottenham), Nahuel Molina (Atletico Madrid), German Pezzella (Betis) , Leonardo Balerdi (Olympique Marseille), Facundo Medina (Lens), Nicolas Tagliafico (Olympique Lyon), Marcos Acuna (Sevilla)
Tengah:Â Leandro Paredes (Juventus), Enzo Fernandez (Chelsea), Guido Rodriguez (Betis), Rodrigo De Paul (Atletico Madrid), Alexis Mac Allister (Liverpool), Exequiel Palacios (Bayer Leverkusen), Thiago Almada (Atlanta United), Facundo Buonanotte (Brighton), Giovani Lo Celso (Villarreal), Lucas Ocampos (Sevilla)
Depan:Â Julian Alvarez (Manchester City), Alejandro Garnacho (Manchester United), Giovanni Simeone (Napoli), Nicolas Gonzalez (Fiorentina)Â
Advertisement