Sukses


Prediksi RANS Nusantara FC Vs Persikabo 1973 di BRI Liga 1: Laga Perdana Selalu Tidak Mudah

Bola.com, Jakarta - RANS Nusantara FC memulai partai perdana BRI Liga 1 2023/2024 dengan menjamu Persikabo 1973 di Stadion Maguwoharjo, Sleman, Senin (3/7/2023). Pertandingan ini berlangsung pukul 15:00 WIB dan disiarkan secara live streaming di Vidio.

Duel kontra Persikabo 1973 jadi ujian perdana bagi pelatih baru RANS Nusantara FC, Eduardo Almeida. Tantangan berat bakal dihadapi oleh arsitek asal Portugal tersebut.

Eduardo Almeida menegaskan, timnya siap meladeni pasukan Laskar Padjajaran, julukan Persikabo 1973. Tiga poin perdana diharapkan menjadi milik RANS Nusantara FC. Menurutnya, kemenangan sangat penting untuk menghadapi laga-laga berikutnya.

"Kami mempersiapkan tim untuk Liga 1 dengan sangat baik dan tentu untuk bisa meraih tiga poin di setiap pertandingan," ujar Eduardo Almeida.

 

Yuk gabung channel whatsapp Bola.com untuk mendapatkan berita-berita terbaru tentang Timnas Indonesia, BRI Liga 1, Liga Champions, Liga Inggris, Liga Italia, Liga Spanyol, bola voli, MotoGP, hingga bulutangkis. Klik di sini (JOIN)

2 dari 6 halaman

Hasil Positif di Pramusim

Klub berjulukan The Prestige Phoenix itu punya modal bagus jelang menghadapi Persikabo 1973. Mereka punya catatan mengesankan selama pramusim. RANS Nusantara FC meraih dua kemenangan dalam laga persahabatan melawan tim selevel.

The Prestige Phoenix sukses mengalahkan Persija Jakarta 2-1 pada 21 Juni 2023. Kemudian empat hari berselang, giliran Arema FC yang dipermalukan dengan skor 2-1.

"Kami sudah ada kemajuan. Kami melewati beberapa kali uji coba dan pemain mengalami progres latihan yang cukup baik. Tapi tentu masih ada hal-hal yang harus dibenahi dan menjadi bahan evaluasi tim pelatih," katanya.

 

3 dari 6 halaman

Tampil Penuh Semangat

Hasil positif di laga pramusim tak lantas membuat mantan pelatih Arema FC itu jemawa. Sebab, pertandingan uji coba jelas berbeda dengan laga resmi. Selain itu, pertandingan pertama selalu sulit buat semua tim, termasuk RANS Nusantara FC.

Eduardo Almeida ingin pemain-pemain RANS Nusantara FC tampil dengan semangat juang yang tinggi. Apalagi, pertandingan akan diadakan di rumah sendiri, Stadion Maguwoharjo yang menjadi homebase baru mereka di BRI Liga 1 musim ini.

Yang pasti, segala persiapan yang sudah dilakukan sejauh ini diharapkan dapat berdampak positif di kompetisi resmi. Eduardo Almeida juga berharap pemainnya bisa bermain lebih kompak, meski banyak wajah baru yang menghiasi skuad RANS musim ini.

 

4 dari 6 halaman

Cukup Solid

Berbeda dengan tuan rumah, Persikabo 1973 tidak banyak melakukan perubahan untuk mengarungi kompetisi musim ini. Laskar Padjajaran mempertahankan mayoritas pemain lokalnya macam Andy Setyo, Dimas Drajad, Manahati Lestusen, hingga Syahrul Trisna.

Minimnya perubahan komposisi skuad memberikan dampak yang positif buat tim besutan Aidil Sharin Sahak itu. Sebab, mereka akan jauh lebih kompak ketimbang sang calon lawan yang melakukan perombakan besar-besaran.

Meski begitu, Aidil Sharin Sahak punya banyak pekerjaan rumah yang harus segera dibenahi jelang laga perdana. Hasil minor di pertandingan uji coba pramusim menjadi warning tersendiri bagi Alfin Tuasalamony dkk.

Persikabo 1973 memang limbung pada laga uji coba pramusim. Mereka dibekuk Arema FC dengan skor 1-3 pada 10 Juni 2023. Kemudian kalah telak 0-4 dari Persita Tangerang pada 17 Juni 2023.

 

5 dari 6 halaman

Prakiraan Susunan Pemain dan Prediksi Bola.com

  • RANS Nusantara FC (4-3-3): Hilman Syah; Marckho Sandy, Angelo Meneses, Francisco Carneiro, Taufik Hidayat; Erwin Ramdani, Fadilla Akbar, Paulo Sitanggang; Tavinho Barros, Kenshiro Daniels, Evandro Brandao.
  • Pelatih: Eduardo Almeida
  • Persikabo 1973 (4-3-3): Syahrul Trisna; Alfin Tuasalamony, Andy Setyo, Syahrul Lasinari, Miftah Anwar Sani; Roni Sugeng, Manahati Lestusen, Kaishu Yamazaki; Jose Varela, Dimas Drajad, Komarudin.
  • Pelatih: Aidil Sharin Sahak

Prediksi Bola.com: 50-50

Senin, 3 Juli 2023

Venue: Stadion Maguwoharjo, Sleman

Kick-off 15:00 WIB.

Live: Vidio.com

6 dari 6 halaman

Persaingan di BRI Liga 1

Sepak Bola Indonesia

Video Populer

Foto Populer