Sukses


3 Fakta PSS Sleman 2-2 PSIS Semarang di BRI Liga 1: Gali Freitas Gacor Lagi!

Bola.com, Sleman - PSS Sleman menjamu PSIS Semarang pada laga pekan keempat BRI Liga 1 2023/2024. Pada laga yang berlangsung di Maguwoharjo, Jumat (21/7/2023) sore itu, kedua tim berbagi skor imbang 2-2.

PSIS Semarang mampu dua kali unggul pada pertandingan ini. Namun, dua kali juga PSS Sleman mampu menyamakan kedudukan.

Gol pertama PSIS hadir pada menit ke-24 lewat penyerang andalan mereka, Carlos Fortes. Namun, Kei Sano mampu menyamakan kedudukan pada akhir babak pertama.

Paulo Gali Freitas kembali membawa PSIS Semarang unggul pada menit ke-57. Namun, PSS mampu kembali membalas melalui gol dari Jihad Ayoub pada menit ke-78.

Kim Kurniawan sebenarnya punya peluang bagus untuk membawa PSS menang. Sayangnya, eksekusi penalti yang ia lakukan pada akhir babak kedua gagal berbuah gol.

Bola.com memiliki tiga fakta menarik mengenai laga ini. Simak ulasan kami di bawah ini.

Yuk gabung channel whatsapp Bola.com untuk mendapatkan berita-berita terbaru tentang Timnas Indonesia, BRI Liga 1, Liga Champions, Liga Inggris, Liga Italia, Liga Spanyol, bola voli, MotoGP, hingga bulutangkis. Klik di sini (JOIN)

2 dari 4 halaman

Gali Freitas Gacor

Laga ini menjadi panggung aksi yang menarik bagi Paulo Gali Freitas. Pemain berusia 18 tahun itu mampu mencetak satu gol ke gawang PSS.

Gol itu hadir pada awal babak kedua. Ia melambungkan bola dengan cerdik dan tak bisa dijangkau kiper PSS Sleman.

Ini adalah gol kedua Gali Freitas di BRI Liga 1 2023/2024. Gol pertamanya dicetak ke gawang Bhayangkara FC pada pekan pertama lalu.

3 dari 4 halaman

Banyak Drama

Laga ini menghasilkan banyak drama. Ada dua kartu merah yang keluar dari saku wasit pada laga ini.

Satu untuk Carlos Fortes, dan satu yang lain diterima oleh gelandnag bertahan PSS Sleman, Wahyudi Hamisi. Keduanya sempat terlibat pergumulan sebelum kartu merah itu keluar.

Ada juga keputusan wasit yang patut dipertanyakan pada laga ini. Satu di antaranya adalah dianulirnya gol dari Ricky Cawor pada akhir babak pertama.

4 dari 4 halaman

Susah Menang

Hasil imgang 2-2 ini semakin memperpanjang rekor buruk PSS Sleman saat berhadapan dengan PSIS Semarang. Elang Jawa memang susah menang saat berhadapan dengan PSIS.

Sebelum hasil imbang itu, PSS Sleman selalu kalah dalam tiga laga beruntun dari PSIS. Bahkan pada musim lalu, Elang Jawa sempat kalah dengan skor 2-5.

Sepak Bola Indonesia

Video Populer

Foto Populer