Sukses


Hasil BRI Liga 1: PSM Hajar Persib 4-2, Persikabo Comeback Ciamik Cukur Bhayangkara FC

Bola.com, Parepare - PSM Makassar masih terlalu perkasa untuk Persib Bandung. Tim berjulukan Pasukan Ramang itu berhasil meraih kemenangan meyakinkan.

PSM membantai Persib Bandung 4-2 dalam pekan keempat BRI Liga 1 2023/2024 di Stadion Gelor B.J. Habibie, Parepare, Sabtu (22/7/2023) malam WIB.

PSM sudah bisa membuka keunggulan pada menit kesepuluh. Sepakan keras penyerang asal Jepang, Kenzo Nambu, menembus gawang Persib.

Pasukan Ramang menggandakan kedudukan pada menit ke-28. Tendangan Victor Dethan sebenarnya tidak terlalu kencang, namun tetap gagal dihalau kiper Persib, Teja Paku Alam.

PSM mencetak gol ketiga melalui pemain pengganti, Everton Nascimento pada menit ke-40. Menerima umpan dari Victor Dethan, striker asal Brasil itu membobol gawang Persib.

Persib mulai bangkit di babak kedua. Armada Yaya Sunarya itu memperkecil ketertinggalan menjadi 1-3 lewat Ciro Alves pada menit ke-85.

Tiga menit berselang, Persib kembali memangkas keunggulan PSM. Marc Klok melepas tendangan keras dari luar kotak penalti yang bersarang ke kiri gawang Pasukan Ramang.

Misi Persib Bandung untuk mengejar PSM kandas pada menit ke-92 setelah Pasukan Ramang memperbesar skor menjadi 4-2 lewat Andy Harjito setelah menerima umpan dari Everton.

Yuk gabung channel whatsapp Bola.com untuk mendapatkan berita-berita terbaru tentang Timnas Indonesia, BRI Liga 1, Liga Champions, Liga Inggris, Liga Italia, Liga Spanyol, bola voli, MotoGP, hingga bulutangkis. Klik di sini (JOIN)

2 dari 5 halaman

Persikabo 1973 Bangkit

Dalam pekan keempat BRI Liga 1 lainnya, Persikabo 1973 membukukan kemenangan pertamanya di musim ini dengan mempermalukan tuan rumah Bhayangkara FC.

Persikabo 1973 sukses melakukan comeback untuk membungkam Bhayangkara FC 3-1 di Stadion Patriot Candrbahaga, Bekasi, Sabtu (22/7/2023) malam WIB.

Padahal, Bhayangkara FC unggul lebih dulu melalui Cryslan Henrique pada menit ke-21. Persikabo 1973 mempunyai peluang emas untuk menyamakan kedudukan pada menit ke-45.

Namun, tendangan penalti Jose Varela gagal masuk ke gawang Bhayangkara FC.

Enam menit berselang, Jose Varela membayar kesalahannya dengan membawa Persikabo 1973 menyamakan kedudukan menjadi 1-1.

Yandi Sofyan menjadi supersub Persikabo 1973. Masuk menggantikan Rafael Prudente susudah jeda turun minum, striker berusia 31 tahun itu mencetak brace pada menit ke-81 dan ke-90+2 sekaligus mengunci kemenangan tim asal Kota Hujan itu.

3 dari 5 halaman

Susunan Pemain PSM Vs Persib

PSM Makassar (3-4-2-1): Reza Arya Pratama; Akbar Tanjung, Yuran Fernandes, Safrudin Tahar; Yakob Sayuri, M. Arfan, Victor Dethan, Yakob Sayuri; Kenzo Nambu, Wiljan Pluim; Adilson Silva

Pelatih: Bernardo Tavares (Portugal)

Persib Bandung (3-4-3): Teja Paku Alam; Nick Kuipers, Alberto Rodriguez, Daisuke Sato; Putu Gede, Dedi Kusnandar, Marc Klok, Edo Febriansyah; Ciro Alves, David da Silva, Beckham Putra

Caretaker Pelatih: Yaya Sunarya (Indonesia)

4 dari 5 halaman

Susunan Pemain Bhayangkara FC Vs Persikabo 1973

Bhayangkara FC (4-2-3-1): Awan Setho; Surya Maulana, Alef Santos, Anderson Salles, David Maulana; Adam Najem, Reza Kusuma; Dendy Sulistyawan, Matias Mier, Martua Sandeni Sidabutar; Crislan Henrique

Pelatih: Emral Abus (Indonesia)

Persikabo 1973 (3-5-2): Husna Al Malik; Syahrul Lasinari, Nikola Kovacevic, Didik Wahyu; Komarodin, Kaishu Yamazaki, Manahati Lestusen, Pedrinho, Muhammad Kemaluddin; Jose Varela, Rafael Prudente

Pelatih: Aidil Sharin (Singapura)

5 dari 5 halaman

Persaingan Musim Ini

Sepak Bola Indonesia

Video Populer

Foto Populer