Bola.com, Kediri - Persib Bandung keluar dari zona degradasi BRI Liga 1 2023/2024. Sementara, Persita Tangerang gagal ke puncak klasemen.
Persib Bandung berhasil mendulang kemenangan perdananya di musim ini setelah mengatasi tuan rumah Persik Kediri 2-1 dalam pekan kelima di Stadion Brawijaya, Kediri, pada Jumat (28/7/2023) malam WIB.
Baca Juga
Advertisement
Persib sempat tertinggal lebih dulu setelah Persik mencetak gol cepat melalui Flavio Silva pada menit keempat.
Namun, Persib Bandung mampu bangkit di pengujung pertandingan. Tim berjulukan Pangeran Biru itu mampu menyamakan kedudukan pada menit ke-83 lewat Ciro Alves.
Yuk gabung channel whatsapp Bola.com untuk mendapatkan berita-berita terbaru tentang Timnas Indonesia, BRI Liga 1, Liga Champions, Liga Inggris, Liga Italia, Liga Spanyol, bola voli, MotoGP, hingga bulutangkis. Klik di sini (JOIN)
Melesat ke Posisi Kesepuluh
Kemenangan Persib Bandung atas Persik ditentukan oleh sundulan Ryan Kurnia pada menit ke-87. Menerima umpan Edo Febriansyah, winger berusia 27 tahun itu menyambar bola yang dengan keras masuk ke gawang lawan.
Raupan tiga poin membuat Persib keluar dari zona degradasi. Pangeran Biru melesat enam peringkat untuk bercokol di posisi kesepuluh dengan enam poin dari lima partai.
Sementara dalam pekan kelima lainnya, Persita Tangerang diimbangi Persikabo 1973 di Stadion Pakansari, Kabupaten Bogor, pada Jumat (28/7/2023) sore WIB.
Advertisement
Persita Tertahan
Dua gol Persita dibuat oleh Christian Rontini pada menit ke-25 dan Esal Sahrul Muhrom menit ke-79. Sedangkan, dua gol Persikabo 1973 berasal dari Yagil Munawar pada menit ke-45+1 dan Pedrinho menit ke-49.
Hasil seri ini bikin Persita gagal mengkudeta Dewa United di puncak klasemen sementara BRI Liga 1. Armada Luis Edmundo Duran ini tertahan di posisi kedua dengan sepuluh poin dari lima laga.
Partai pekan kelima BRI Liga 1 lainnya yang mempertemukan PSIS Semarang kontra Borneo FC Samarinda di Stadion Jatidiri, Semarang, pada Jumat (28/7/2023) sore WIB berakhir dengan skor kacamata.
Hasil BRI Liga 1 2023/2024 Pekan Kelima pada Jumat, 28 Juli 2023
PSIS Semarang 0-0 Borneo FC Samarinda
Persikabo 1973 2-2 Persita Tangerang
- (Yandi Sofyan 45+1, Pedrinho 49 - Christian Rontini 25, Esal Sahrul Muhrom 79)
Persik Kediri 1-2 Persib Bandung
- (Flavio Silva 4 - Ciro Alves 83, Ryan Kurnia 87)
Advertisement
Klasemen Sementara BRI Liga 1 2023/2024 pada Jumat, 28 Juli 2023
View this post on Instagram
Persaingan Musim Ini
Advertisement