Sukses


Hasil BRI Liga 1: Duel RANS Nusantara Vs PSS Berakhir Remis, Arema FC Kembali Gagal Menang

Bola.com, Jakarta - RANS Nusantara FC harus puas bermain imbang kontra PSS Sleman pada laga pekan kelima BRI Liga 1 musim ini. Sementara itu, Arema FC belum pernah meraih kemenangan setelah ditahan Persis Solo.

Menjalani duel di Stadion Maguwoharjo, Sleman, Minggu (30/7/2023) sore WIB, RANS mendapat perlawanan sengit dari PSS. Aksi jual beli serangan saling diperagakan oleh kedua tim.

Ketika duel berjalan lima menit, gawang RANS Nusantara dibobol Esteban Vizcarra. Namun, gol tersebut dianulir karena Vizcarra berada dalam posisi offside saat menerima umpan.

Pada menit ke-34, RANS berhasil membobol gawang PSS Sleman. Sayangnya, gol tersebut juga tak disahkan wasit karena offside.

Ricky Cawor sukses mencetak gol untuk PSS Sleman pada menit ke-40. Namun, gol itu pun turut dianulir wasit karena Ricky terperangkap offside.

Sampai duel berakhir, tidak ada gol yang tercipta dan skor imbang 0-0 tetap bertahan.

Hasil tersebut membuat RANS Nusantara masih berada di peringkat sembilan klasemen sementara BRI Liga 1 dengan nilai tujuh. Mereka unggul dua poin atas PSS Sleman yang menempati posisi ke-13.

 

Yuk gabung channel whatsapp Bola.com untuk mendapatkan berita-berita terbaru tentang Timnas Indonesia, BRI Liga 1, Liga Champions, Liga Inggris, Liga Italia, Liga Spanyol, bola voli, MotoGP, hingga bulutangkis. Klik di sini (JOIN)

2 dari 4 halaman

Arema FC Gagal Menang

Pada laga lain, Arema FC berhadapan dengan Persis Solo di Stadion Maladi Sriwedari, Minggu sore WIB. Bertindak sebagai tim tamu, Tim Singo Edan berhasil unggul lebih dulu pada menit ke-19.

Eksekusi tendangan 12 pas Gustavo tak mampu dihalau kiper Persis, Gianluca Pandenuwu. Sayangnya, Arema tak mampu mempertahankan keunggulan tersebut.

Persis Solo berhasil menyamakan kedudukan pada menit ke-72. Bola hasil penalti Alexis Messidoro gagal hentikan kiper Arema FC, Julian Schwarzer.

Hasil tersebut memperpanjang tren negatif Arema di BRI Liga 1 musim ini. Tim Singo Edan belum pernah menang dalam lima laga yang sudah dijalani, dengan perincian tiga kekalahan dan dua hasil imbang.

Hanya meraih dua poin, Arema FC kini berada di urutan ke-17 klasemen sementara BRI Liga 1 musim ini. Adapun Persis menempati peringkat ke-15 dengan nilai lima.

 

3 dari 4 halaman

Hasil dan Jadwal Pekan Kelima BRI Liga 1:

Jumat, 28 Juli 2023:

  • PSIS Semarang 0 - 0 Borneo FC
  • Persikabo 1973 2 - 2 Persita
  • Persik Kediri 1 - 2 Persib Bandung

Sabtu, 29 Juli 2023:

  • Bali United 3 - 1 Dewa United
  • Bhayangkara FC 0 - 0 PSM Makassar

Minggu, 30 Juli 2023:

  • RANS Nusantara FC Vs PSS Sleman
  • Persis Solo Vs Arema FC
  • Persija Vs Persebaya Surabaya
  • Barito Putera Vs Madura United
4 dari 4 halaman

Simak Persaingan Musim Ini:

Sepak Bola Indonesia

Video Populer

Foto Populer