Sukses


Link Live Streaming BRI Liga 1 di Vidio: Bhayangkara FC Vs Persebaya

Bola.com, Jakarta Duel dua tim yang ngebet meraih kemenangan bakal tersaji memasuki pekan ketujuh BRI Liga 1 2023/2024. Bhayangkara FC dijadwalkan menjamu Persebaya Surabaya di Stadion Patriot Candrabhaga, Bekasi, Selasa (8/8/2023).

Kedua tim biasanya berjumpa di BRI Liga 1 dalam suasana persaingan papan atas. Maklum saja, Bhayangkara maupun Persebaya biasanya sama-sama memiliki skuat mumpuni hingga melahirkan persaingan ketat.

Tapi, situasinya kali ini lain. Dua tim ini kini sama-sama berada di papan bawah, malah ada di zona degradasi. Bhayangkara ada di posisi ke-17 dengan empat poin, sedangkan Persebaya hanya satu peringkat di atasnya mengoleksi lima angka.

Yuk gabung channel whatsapp Bola.com untuk mendapatkan berita-berita terbaru tentang Timnas Indonesia, BRI Liga 1, Liga Champions, Liga Inggris, Liga Italia, Liga Spanyol, bola voli, MotoGP, hingga bulutangkis. Klik di sini (JOIN)

2 dari 4 halaman

Situasi Berbeda

Kondisinya agak sedikit berbeda. Bhayangkara sempat melewati lima laga awal tanpa kemenangan, bahkan hanya satu seri. Teranyar, mereka akhirnya mampu meraih tiga poin usai unggul 1-0 atas Persita Tangerang (3/8/2023).

Sebaliknya, Persebaya sempat menang 3-2 di pekan pertama atas Persis Solo. Yang terjadi lima laga berikutnya mereka gagal menang yang akhirnya berujung pada pemecatan pelatih Aji Santoso.

3 dari 4 halaman

Prediksi Susunan Pemain

  • Bhayangkara FC: Awan Setho Raharjo (kiper); David Maulana, Anderson Salles, Abdul Abanda Rahman, Muhammad Rochman (belakang; Reza Kusuma, Adam Najem; Dendy Sulistyawan, Matias Mier, Martua Sandeni Sidabutar (tengah); Crislan (depan)
  • Pelatih: Emral Abus
  • Persebaya (4-3-3): Ernando Ari Sutaryadi (kiper); Kasim Botan, Dusan Stevanovic, Kadek Raditya, Reva Adi Utama (belakang); Ripal Wahyudi, Song Ui-young, Toni Firmansyah (tengah); Sho Yamamoto, Paulo Victor, Bruno Moreira (depan)
  • Pelatih Interim: Uston Nawawi
4 dari 4 halaman

Link Live Streaming

Prediksi Bola.com: 50-50

Pukul: 15.00 WIB

Tempat: Stadion Patriot Candrabhaga, Bekasi

Live: Indosiar

Live Streaming: Vidio

Link: https://www.vidio.com/

Sepak Bola Indonesia

Video Populer

Foto Populer