Sukses


Link Live Streaming BRI Liga 1: Persik vs Persis

Bola.com, Jakarta - Persik Kediri menjamu Persis Solo dalam laga pekan kedelapan BRI Liga 1 2023/2024 di Stadion Brawijaya Kota Kediri, Sabtu (12/8/2023) malam WIB. Duel antara edua tim punya motivasi meraih kemenangan ini bisa disaksikan melalui Indosiar dan live streaming di Vidio.

Persik Kediri bertekad meraih poin sempurna dalam laga kali ini. Tim berjulukan Macan Putih itu ingin menang lagi di Brawijaya seperti saat membungkam Arema FC dengan skor 5-2. Kekalahan dari Persib pada pekan kelima di Brawijaya meninggalkan luka bagi Persik.

Apalagi dalam laga terakhirnya di markas Bali United, Persik hanya bisa bermain imbang 1-1 dan membuat mereka kini berada di posisi ke-14 dalam klasemen BRI Liga 1 dengan koleksi 8 poin.

Sementara itu, target menang juga digadang-gadang oleh Persis Solo. Sejauh ini tim berjulukan Laskar Sambernyawa itu baru memenangkan dua pertandingan, di mana keduanya diraih saat menjalani laga kandang.

Sementara untuk laga tandang, Persis tak terlalu buruk. Mereka meraih dua hasil imbang dan satu kali kalah saat bertandang ke markas lawan. Tentu laga kontra Persik Kediri menjadi target Persis untuk meraih kemenangan pertamanya di laga tandang musim ini.

Apakah Persik Kediri mampu membuat Persis Solo tak berdaya di Brawijaya? Atau justru tim tamu yang membuat kejutan dan meraih kemenangan tandang pertamanya di BRI Liga 1 2023/2024? Jangan lewatkan keseruannya melalui live streaming dengan mengikuti panduan ini.

Yuk gabung channel whatsapp Bola.com untuk mendapatkan berita-berita terbaru tentang Timnas Indonesia, BRI Liga 1, Liga Champions, Liga Inggris, Liga Italia, Liga Spanyol, bola voli, MotoGP, hingga bulutangkis. Klik di sini (JOIN)

2 dari 4 halaman

Link Live Streaming

Persik Kediri vs Persis Solo

  • Stadion: Brawijaya, Kediri
  • Sabtu, 12 Agustus 2023
  • Kick-off: 19.00 WIB
  • Live: Indosiar
  • Streaming: Vidio (https://www.vidio.com/live/205-indosiar?schedule_id=2852294)
3 dari 4 halaman

Prakiraan Susunan Pemain

  • Persik Kediri (4-4-2): Dikri Yusron (kiper), Agil Munawar, Anderson do Nascimento, Hamra Hehanusa, Yusuf Meilana (B), Arthur Irawan, Rohit Chand, Renan Silva, Supriadi (T), Flavio Silva, Jefinho (D).
  • Pelatih: Marcelo Rospide (Brasil).
  • Persis Solo (4-3-1-2): Pancar Nur Widiastono (kiper), Chrystna Bhagascara, Rian Miziar, Jaimerson Xavier, Eki Taufik (B), Sutanto Tan, David Gonzales, Musa Sidibe, Alexis Messidoro (T), Fernando Rodriguez, Irfan Jauhari (D).
  • Pelatih: Leonardo Medina (Meksiko).
4 dari 4 halaman

Persaingan di BRI Liga 1

Sepak Bola Indonesia

Video Populer

Foto Populer