Bola.com, Jakarta - PSS Sleman menjamu Bhayangkara FC dalam laga pekan kedelapan BRI Liga 1 2023/2024 di Stadion Maguwoharjo, Sleman, Minggu (13/8/2023). Pertandingan ini bisa disaksikan secara live streaming eksklusif hanya di Vidio.
Ambisi untuk meraup tiga poin penuh di rumah sendiri terbuka lebar. PSS Sleman dalam kepercayaan diri tinggi jelang laga nanti. Kemenangan 3-2 kontra Persikabo 1973 pada pekan lalu jadi momentum kebangkitan Tim Elang Jawa.
Baca Juga
Advertisement
Tiga poin dari markas Persikabo 1973 sekaligus menyudahi tren lima laga beruntun PSS tanpa kemenangan di BRI Liga 1. Mereka bertekad meneruskan catatan positif itu saat menghadapi The Guardians di Stadion Maguwoharjo, Sleman, Minggu (13/8/2023) sore WIB.
Saat ini PSS Sleman berada di posisi ke-12 dalam klasemen sementara BRI Liga 1 dengan torehan sembilan poin dari tujuh laga yang dijalani. Adapun Bhayangkara FC tertahan di zona degradasi atau peringkat 17 dengan tabungan empat poin.
Yuk gabung channel whatsapp Bola.com untuk mendapatkan berita-berita terbaru tentang Timnas Indonesia, BRI Liga 1, Liga Champions, Liga Inggris, Liga Italia, Liga Spanyol, bola voli, MotoGP, hingga bulutangkis. Klik di sini (JOIN)
Prakiraan Susunan Pemain
- PSS Sleman (4-2-3-1): Anthony Pinthus; Ibrahim Sanjaya, Jihad Ayoub, Thales Lira, Abduh Lestaluhu; Wahyudi Hamisi, Kim Kurniawan; Ricky Cawor, Jonathan Bustos, Esteban Vizcarra; Hokky Caraka
- Pelatih: Marian Mihail
- Bhayangkara Presisi (4-2-3-1): Awan Setho; David Maulana, Alef Santos, Anderson Salles, Rifky Ananta; Adam Najem, Dylan de Bruycker; Sani Rizki, Matias Mier, Dendy Sulistyawan; Crislan
- Pelatih: Emral Abus
Advertisement
Jadwal dan Link Live Streaming
Minggu, 13 Agustus 2023
Venue: Stadion Maguwoharjo, Sleman
Kick-off: 15:00 WIB
Live: Vidio.com
Link live streaming: https://www.vidio.com/live/13797-bri-liga-1?schedule_id=2857353
Persaingan di BRI Liga 1 2023/2024
Advertisement