Bola.com, Sleman - Rans Nusantara harus puas bermain imbang melawan Dewa United dalam partai pekan ke-9 BRI Liga 1 2023/2024.
Laga yang berlangsung di Stadion Maguwoharjo, Sleman, Sabtu (19/8/2023) sore ini berakhir dengan skor kaca mata alias 0-0.
Advertisement
Pertandingan berjalan seru dan sengit. Aksi jual beli serangan diperagakan kedua tim sepanjang laga. Sayang, sejumlah peluang yang tercipta gagal dikonversikan menjadi gol.
Hasil ini membuat tim berjulukan The Prestige Phoenix itu turun satu peringkat ke posisi tiga klasemen sementara dengan koleksi 15 poin. Perinciannya meraih empat kemenangan, empat imbang, dan kekalahan.
Adapun tambahan satu poin tidak menggeser Dewa United dari klasemen 10 dengan tabungan 11 angka. Dari sembilan laga yang dijalani mereka membukukan tiga kemenangan, tiga imbang, dan tiga kekalahan.
Yuk gabung channel whatsapp Bola.com untuk mendapatkan berita-berita terbaru tentang Timnas Indonesia, BRI Liga 1, Liga Champions, Liga Inggris, Liga Italia, Liga Spanyol, bola voli, MotoGP, hingga bulutangkis. Klik di sini (JOIN)
Sudah Berusaha
Hasil imbang disyukuri pelatih Rans Nusantara, Eduardo Almeida. Juru taktik asal Portugal itu menilai para pemain sudah bermain bagus, meski target tiga poin gagal diwujudkan.
"Kami melawan tim yang bagus meskipun kami punya target tiga poin dan kami akhirnya dapat satu poin, tetapi itu tetap hasil kerja yang bagus dari para pemain," ujar Almeida seusai laga.
"Selamat atas kedua tim meski tidak menang tapi itu hasil yang terbaik. Selanjutnya kami akan bekerja keras untuk mendapatkan hasil yang lebih baik lagi,"
"Ya, kami ingin menang bukan clean sheet tapi tidak masalah semoga di laga selanjutnya tidak kebobolan dan bisa mencetak gol lagi. Tetap semangat bekerja untuk lebih bagus lagi," tegas mantan pelatih Arema FC itu.
Advertisement
Banyak Peluang
Hal senada disampaikan kapten tim, Paulo Sitanggang. Gelandang berusia 27 tahun itu bersyukur atas hasil yang didapat. Namun, dia sedikit menyayangkan banyaknya peluang dari timnya yang gagal berbuah gol.
"Target kami memang tiga poin cuma walau tidak bisa namun hasil ini patut kami syukuri meski kami banyak peluang tapi tidak cetak gol," katanya.
"Tapi dibelakang kami tidak kebobolan sama sekali. Ya ini untuk persiapan di laga kedepannya agar lebih baik lagi," lanjut mantan pemain Timnas Indonesia U-19 tersebut.
Pada laga selanjutnya, The Prestige Phoenix akan berjumpa Persib Bandung pada pekan ke-10. Menurut jadwal, duel kedua tim berlangsung di Stadion Gelora Bandung Lautan Api (GBLA), Jawa Barat, Sabtu (26/8/2023).
Cukup Positif
Pelatih Dewa United, Jan Olde Riekerink mengambil sisi positif dari hasil imbang 0-0 yang didapat timnya. Arsitek asal Belanda itu menyebut timnya tampil jauh lebih baik ketimbang laga sebelumnya. Hanya, memang keberuntungan belum berpihak kepada Tangsel Warriors, julukan Dewa United.
"Kami sudah tahu sebelum pertandingan RANS Nusantara dalam mood yang sangat baik, kami tidak mendapatkan hasil yang bagus dalam beberapa pertandingan terakhir. Evaluasi hari ini cukup baik dan kami tetap dengan filosofi kami," ucap Jan.
"Kami jauh lebih agresif dari laga sebelumnya dari apa yang saya minta dari pemain. Kami ciptakan peluang bagus dan kami dalam periode mencoba untuk bangkit dari pertandingan terakhir,"
"Ada dua hal yang sangat penting dari saya, kami mencoba untuk lebih baik dan kami menciptakan banyak peluang. Kesimpulannya ini sangat membantu tim dan kami percaya diri menatap laga selanjutnya," pungkasnya.
Advertisement