Sukses


Hasil Piala AFF U-23 2023: Peluang Banyak Terbuang, Timnas Indonesia U-23 Menang Tipis atas Timor Leste

Bola.com, Rayong - Timnas Indonesia U-23 meraih kemenangan pada laga kedua Grup B Piala AFF U-23 2023. Garuda Muda menang 1-0 atas Timnas Timor Leste dalam laga di Rayong Provincial Stadium, Minggu (20/8/2023) malam WIB.

Bek kiri Timnas Timor Leste U-23, Orcelio Nobel Guterres hampir menjebol gawang Timnas Indonesia U-23 pada menit ke-23. Umpan silang yang ia lepaskan hanya terbang tipis saja di atas mistar gawang Garuda Muda.

Setelah cukup lama ditekan oleh Timor Leste, Timnas Indonesia U-23 perlahan mulai bisa keluar dari tekanan. Namun, gol untuk Garuda Muda baru hadir pada menit ke-45.

Ramadhan Sananta mampu mencetak gol pertama bagi Timnas Indonesia U-23 pada laga ini. Tandukannya mampu menjebol gawang yang dijaga Giorgino Da Silva. Beckham Putra berkontribusi dengan assist manis pada gol ini.

Pada sisa babak pertama, Timnas Indonesia U-23 mencoba mencari gol tambahan. Namun, skor 1-0 tetap bertahan hingga turun minum.

Yuk gabung channel whatsapp Bola.com untuk mendapatkan berita-berita terbaru tentang Timnas Indonesia, BRI Liga 1, Liga Champions, Liga Inggris, Liga Italia, Liga Spanyol, bola voli, MotoGP, hingga bulutangkis. Klik di sini (JOIN)

2 dari 3 halaman

Babak Kedua

Timnas Indonesia U-23 mencari gol tambahan pada babak kedua. Ramadhan Sananta dan Bagas Kaffa sempat mendapatkan peluang bagus. Namun, eksekusi keduanya masih belum bisa membobol gawang Timnas Timor Leste U-23 pada awal babak kedua.

Banyak peluang dari Timnas Indonesia U-23 yang terbuang percuma pada babak pertama. Seperti sepakan melenceng yang dilakukan Muhammad Ragil pada menit ke-71.

Ramadhan Sananta sempat membobol gawang Timor Leste pada menit ke-77. Namun, gol itu harus dianulir karena wasit menganggap Sananta sudah terjebak offside. Meski dari tayangan ulang Sananta masih dalam posisi onside.

Alexander Moreira melepaskan tembakan keras dari luar kotak penalti pada menit ke-88. Beruntung bagi Timnas Indonesia U-23, Ernando Ari masih sigap untuk menepis bola.

Tak ada lagi gol yang tercipta pada sisa babak kedua. Kemenangan 1-0 yang didapatkan Timnas Indonesia U-23 membuka peluang mereka lolos ke semifinal.

Garuda Muda kini menempati posisi kedua Grup B Piala AFF U-23 2023 dengan tiga poin. Di sisi lain, Timnas Timor Leste U-23 masih belum memiliki poin. 

3 dari 3 halaman

Daftar Susunan Pemain

Timnas Indonesia U-23 (4-3-3): Ernando Ari (Kiper), Bagas Kaffa, Kadek Arel, Alfeandrea Dewangga, Frengky Missa (Belakang), Rifky Dwi Septiawan, Beckham Putra, Arkhan Fikri (Tengah), Jeam Kelly Sroyer, Ramadhan Sananta, Abdul Rahman (Depan).

Pelatih: Shin Tae-yong

Timnas Timor Leste U-23 (4-4-2): Giorgino Da Silva (Kiper), Orcelio Guterres, Anizo Correia, Joao Bosco Halle, Ricarco Bianco (Belakang), Luis Figo Pinto, Mario Donasio, Crsitevao Fernandes, Marques de Carvalho (Tengah), Olagar Xavier, Luis Ribeiro (Depan).

Pelatih: Park Sun-tae

Video Populer

Foto Populer