Sukses


Leganya Ezra Walian, Persib Akhirnya Pecah 3 Poin di BRI Liga 1

Bola.com, Jakarta Ezra Walian merasa lega akhirnya Persib Bandung bisa memetik tiga poin setelah tiga laga sebelumnya hanya bermain imbang dua satu dan kalah satu kali.

Persib menang atas tim tuan rumah, PSIS Semarang (2-1) pada pekan kesembilan BRI Liga 1 2023/2024, Minggu (20/8/2023) malam di Stadion Jatidiri, Semarang.

Kemenangan Persib tersebut tercipta melalui brace Marc Klok dari titik putih, masing-masing diciptakan pada menit 24 dan menit 93. Rasa puas pun terpancar dari pasukan Bojan Hodak tersebut usai pertandingan.

Tak terkecuali dengan Ezra Walian. Pemain yang diturunkan selama 76 menit saat melawan PSIS ini merasa puas akhirnya Persib Bandung bisa memetik tiga poin di kandang lawan.

Yuk gabung channel whatsapp Bola.com untuk mendapatkan berita-berita terbaru tentang Timnas Indonesia, BRI Liga 1, Liga Champions, Liga Inggris, Liga Italia, Liga Spanyol, bola voli, MotoGP, hingga bulutangkis. Klik di sini (JOIN)

2 dari 4 halaman

Kerja Keras

Ezra menyebut kerja keras menjadi kunci Persib membawa pulang 3 poin dari Semarang.

"Setiap tim, setiap pemain kerja kerasi sekali. Kami di pertandingan lalu juga sudah bermain bagus, tapi hasilnya tidak bagus. Sekarang kami percaya satu sama lain, pemain percaya coach dan coach bicara bahwa kami bisa bermain bagus," ujar Ezra Walian, Senin (21//8/2023).

Terbukti dari rasa saling percaya itu, akhirnya Persib menang walaupun tanpa Ciro Alves, David da Silva, Beckham Putra Nugraha, Dedi Kusnandar, dan Putu Gede Juniantara.

3 dari 4 halaman

Laga Berikutnya

Kemenangan tersebut membuat Persib mulai menjauh dari zona degradasi, yakni posisi ke 14 dengan raihan poin 11 setelah melewati 9 laga di BRI Liga 1 musim ini. Sementara PSIS Semarang tetap berada diposisi ke enam dengan raihan poin 14 setelah melewati sembilan pertandigan.

Selanjutnya Persib akan bersiap menjamu RANS Nusantara dipekan ke 10 BRI Liga 1 2023/2024 di Stadion Gelora Bandung Lautan Api (GBLA), Kota Bandung, Sabtu (26/8/2023) malam.

"Ya, akhirnya kami bisa ambil tiga poin. Saya berharap hasil positif ini bisa dipertahankan pada pertandingan selanjutnya," harap pemain naturalisasi kelahiran Belanda ini.

4 dari 4 halaman

Persaingan Tim

Video Populer

Foto Populer