Sukses


3 Momen Menarik PSS Vs Persebaya di BRI Liga 1: Koreo BCS Pindah Tribune, Ze Valente Dicemooh

Bola.com, Sleman - Sejumlah momen menarik tersaji sepanjang pertandingan antara PSS Sleman kontra Persebaya Surabaya pada pekan ke-10 BRI Liga 1 2023/2024.

Dalam duel pada pekan ke-10 BRI Liga 1 di Stadion Maguwoharjo, Sleman, Sabtu (26/8/2023) itu, PSS Sleman dan Persebaya Surabaya harus puas berbagi poin. Duel antara keduanya berakhir imbang tanpa gol.

Dengan hasil ini, tim Elang Jawa gagal menjaga tren kemenangan. Saat ini PSS masih menduduki peringkat kelima klasemen sementara BRI Liga 1 2023/2024 dengan koleksi 15 poin dari 10 laga.

Sementara itu, Persebaya Surabaya sukses memperbaiki peringkatnya. Skuad Bajul Ijo kini naik ke peringkat ketujuh klasemen sementara BRI Liga 1 2023/2024. Dari 10 pertandingan, mereka tercatat mengumpulkan 15 poin.

Sepanjang pertandingan, ada beberapa peristiwa menarik yang mengiringi duel sengit antara PSS dan Persebaya. Laga memang berlangsung dengan panas, tetapi kedua tim tetap berjabat tangan setelah laga berakhir.

Yuk gabung channel whatsapp Bola.com untuk mendapatkan berita-berita terbaru tentang Timnas Indonesia, BRI Liga 1, Liga Champions, Liga Inggris, Liga Italia, Liga Spanyol, bola voli, MotoGP, hingga bulutangkis. Klik di sini (JOIN)

2 dari 5 halaman

Koreografi Pindah Tribune

Peristiwa menarik yang tersaji pada laga PSS Sleman kontra Persebaya Surabaya ini ialah berpindahnya koreografi kelompok suporter Brigata Curva Sud (BCS) di Stadion Maguwoharjo, Sleman.

Biasanya, BCS memang menghuni tribune selatan. Namun, karena sanksi yang dijatuhkan oleh Komite Disiplin (Komdis) PSSI buntut kericuhan pada pekan keenam BRI Liga 1 2023/2024, tribune selatan harus dikosongkan selama dua laga kandang.

BCS memutuskan untuk singgah di tribune barat selama sanksi ini berlaku. Saat kali kedua menghuni tribune merah inilah mereka menyajikan aksi koreografinya.

Koreografi itu menampilkan kombinasi tiga warna, yakni hitam, putih, dan hijau. Ada pula sebuah banner panjang yang membentang di tengah dengan bunyi ‘Time to Take Over’.

 

3 dari 5 halaman

Kembalinya Ze Valente

Duel kali ini juga menjadi momen spesial bagi gelandang asing Persebaya Surabaya, Ze Valente. Pemain asal Portugal itu akhirnya kembali bermain di Stadion Maguwoharjo, Sleman, setelah musim lalu meninggalkan tim asal Bumi Sembada.

Ze Valente harus memulai laga dari bangku cadangan. Dia baru menginjakkan kaki di lapangan pada menit ke-61 ketika tim pelatih menarik keluar Kasim Botan. 

Salah satu momen menarik tersaji saat dia menyapa suporter dari mantan bekas klubnya itu, pemain berusia 29 tahun ini tak mendapatkan sambutan hangat.

Ze Valente justru mendapat cibiran dari suporter tuan rumah. Saat Ze Valente membawa bola, suara ‘booo’ menggema dari suporter yang ada di tribune stadion.

Padahal, pemain ini sempat menjadi idola baru bagi suporter PSS meskipun pada putaran pertama BRI Liga 1 musim lalu kontribusinya tak maksimal. Dia hanya menyumbang satu gol dan dua assist.

 

4 dari 5 halaman

Tren Kemenangan Terhenti

Hasil imbang tanpa gol yang menghiasi papan skor pada akhir pertandingan ini mengakhiri tren kemenangan yang sempat dibukukan kedua tim. PSS dan Persebaya sebetulnya punya catatan oke sebelum laga ini.

Keduanya sama-sama berhasil mengukir tiga kemenangan beruntun di BRI Liga 1. Skuad Elang Jawa, misalnya, berhasil menggasak Persikabo 1973 (3-2), Bhayangkara FC (3-1), dan Persita Tangerang (3-2).

Catatan positif serupa juga dimiliki Persebaya. Setelah ditinggalkan Aji Santoso, Bajul Ijo yang diasuh oleh Uston Nawawi sukses menyikat Bhayangkara FC (2-1), Persita Tangerang (1-0), dan PSM Makassar (1-0).

5 dari 5 halaman

Persaingan di BRI Liga 1

Sepak Bola Indonesia

Video Populer

Foto Populer