Bola.com, Solo - Presiden RI, Joko Widodo, menganggap keberhasilan Timnas Indonesia U-23 lolos ke Piala Asia U-23 2024 Qatar sebagai momen yang bersejarah.
Untuk kali pertama, Timnas Indonesia U-23 memang akan berkancah di putaran final Piala Asia U-23 setelah selalu gagal dalam lima edisi sebelumnya pada 2013, 2016, 2018, 2020, dan 2022.
Advertisement
Tim berjulukan Garuda Muda itu keluar sebagai juara Grup K Kualifikasi Piala Asia U-23 2024, yang diisi dua kontestan, berkat menyapu bersih dua pertandingan.
Timnas Indonesia U-23 membantai Timnas Chinese Taipei U-23 sembilan gol tanpa balas dalam partai pertama Grup K Kualifikasi Piala Asia U-23 2024 di Stadion Manahan, Solo, pada 9 September 2023.
Yuk gabung channel whatsapp Bola.com untuk mendapatkan berita-berita terbaru tentang Timnas Indonesia, BRI Liga 1, Liga Champions, Liga Inggris, Liga Italia, Liga Spanyol, bola voli, MotoGP, hingga bulutangkis. Klik di sini (JOIN)
Ungkapan Jokowi
Terbaru, Timnas Indonesia U-23 menghajar Timnas Turkmenistan U-23 2-0 dalam matchday terakhir Grup K Kualifikasi Piala Asia U-23 2024 di Stadion Manahan pada Selasa (12/9/2023) malam WIB.
Jokowi, sapaan akrab Presiden Joko Widodo, turut menjadi saksi Timnas Indonesia U-23 menorehkan tinta emas. Jokowi duduk di tribune Stadion Manahan bersama istrinya, Iriana, putranya, Kaesang Pangarep, dan cucunya, Jan Ethes.
"Tidak sia-sia kedatangan saya ke Solo kemarin untuk memberikan dukungan kepada Timnas Indonesia U-23," ujar Jokowi lewat akun Instagramnya, @jokowi, pada Rabu (13/9/2023) pagi WIB.
"Di sana, saya menjadi saksi momen bersejarah Timnas Indonesia U-23 lolos untuk pertama kalinya ke putaran final Piala Asia U-23 setelah mengalahkan Turkmenistan U-23 2-0. Selamat!" tulis Jokowi.
Advertisement
Masih 6 Bulan Lagi
Jokowi meminta Timnas Indonesia U-23 untuk bermain lebih bagus lagi di Piala Asia U-23 2024. Sebab, tim berjulukan Garuda Muda itu mempunyai persiapan yang cukup panjang.
Timnas Indonesia U-23 baru akan berkiprah di Piala Asia U-23 2024 Qatar pada 15 April-3 Mei tahun depan atau masih ada waktu sekitar enam bulan lagi.
"Masih lumayan lama. Persiapan bisa lebih panjang. Saya berharap Timnas Indonesia U-23 tampil lebih siap lagi di Qatar," imbuh Jokowi.
Daftar Lengkap Peserta Piala Asia U-23 2024
1. Qatar
2. Yordania
3. Korea Selatan
4. Vietnam
5. Jepang
6. Uzbekistan
7. Irak
8. Uni Emirat Arab
9. Thailand
10. Australia
11. Arab Saudi
12. Timnas Indonesia U-23
13. Kuwait
14. Tajikistan
15. China
16. Malaysia
Advertisement
Unggahan Jokowi
ÂÂÂView this post on Instagram