Bola.com, Semarang - Pelatih PSIS Semarang, Gilbert Agius, ternyata memiliki respons yang cukup bijak setelah sejumlah pemain andalannya harus absen, karena memperkuat Timnas Indonesia U-24 di Asian Games 2022.
Setidaknya, ada empat pemain PSIS Semarang yang harus absen pada lanjutan BRI Liga 1 2023/2024, karena tampil di Asian Games 2022. Mereka adalah Alfeandra Dewangga, Luthfi Kamal, Adi Satryo, dan Haykal Alhafiz.
Advertisement
Selain keempat nama tersebut, Tim Mahesa Jenar juga harus merelakan dua asisten pelatihnya bertugas untuk membantu Indra Sjafri di staf kepelatihan Timnas Indonesia U-24, yaitu Eko Purdjianto dan Alex Aldha Yudi.
"Tidak hanya Alfeandra Dewangga saja. Masih ada Adi Satryo, Haykal Alhafiz, dan Luthfi Kamal, yang harus absen karena memperkuat Timnas Indonesia U-24 di Asian Games 2022," kata Gilbert.
Yuk gabung channel whatsapp Bola.com untuk mendapatkan berita-berita terbaru tentang Timnas Indonesia, BRI Liga 1, Liga Champions, Liga Inggris, Liga Italia, Liga Spanyol, bola voli, MotoGP, hingga bulutangkis. Klik di sini (JOIN)
Jadi Sebuah Kebanggaan
Gilbert Agius memastikan dirinya tak mempersoalkan pemanggilan ini. Saat masih aktif berkarier sebagai pesepak bola, dia juga punya rekam jejak yang bersejarah bersama Timnas Malta.
Kiprah itu diukir Gilbert sejak 1993 hingga 2009. Selama rentang waktu itu pula, dia sukses mengukir 120 pertandingan bersama Timnas Malta. Pengalamannya itulah yang membuat pelatih berusia 49 tahun tersebut legawa.
Dia meyakini memperkuat tim nasional merupakan sebuah kebanggaan bagi para pesepak bola. Itulah sebabnya, dia meminta para pemainnya menjaga kehormatan ini, karena dipercaya mewakili bangsa dan negara di kancah internasional
"Saya juga pernah menjadi pesepak bola profesional. Saya telah memainkan 120 pertandingan internasional untuk Timnas Malta," kata Gilbert.
"Catatan itulah yang membuat saya bangga karena bisa mencatat banyak caps untuk tim nasional. Jadi, saya merasa para pemain harus bangga juga karena bisa bermain untuk Timnas Indonesia."
Advertisement
Pernah Dapat Penghargaan
Pelatih yang menghabiskan lebih dari 24 tahun berkarier bersama klub kota kelahirannya, Valletta, itu juga punya prestasi yang mentereng. Ada tujuh gelar Liga Primer Malta yang dipersembahkan untuk Valletta FC.
Sejak mencatat debut bersama Timnas Malta pada 7 November 1993, Gilbert Aguis memang rutin mendapat panggilan dan menjadi andalan. Setidaknya hal itu berlangsung selama nyaris dua dekade.
Yang cukup membuat kagum, sebelum gantung sepatu untuk mengakhiri kariernya, Gilbert Agius sudah berhasil mencatatkan 120 pertandingan internasional dan mencetak delapan gol untuk Timnas Malta.
Pencapaian istimewanya inilah yang sempat diganjar penghargaan UEFA pada medio 11 Oktober 2011, ketika ia mencatatkan penampilan ke-100 bersama Timnas Malta.
Jadwal Pertandingan Timnas Indonesia U-24
19 September 2023
- Timnas Indonesia U-24 Vs Kirgistan
21 September 2023
- Chinese Taipei Vs Timnas Indonesia U-24
24 September 2023
- Korea Utara Vs Timnas Indonesia U-24
Advertisement