Sukses


Hasil Timnas Indonesia U-24 Vs Korea Utara di Asian Games 2022: Takluk, Merah Putih Finis Posisi 3 Grup F

Bola.com, Jakarta Pertandingan Timnas Indonesia U-24 vs Korea Utara berakhir dengan skor 0-1. Kekalahan ini membuat Merah Putih menempati posisi 3 klasemen akhir Grup F Asian Games 2022 dan lolos ke 16 besar.

Bermain pada laga pemungkas Grup F Asian Games 2022 di Zhejiang Normal University East Stadium, Jinhua, Minggu (24/9/2023) sore WIB, gol Kim Yu-song menjadi pembeda. Gol tersebut tercipta pada babak pertama, tepatnya menit 40'.

Sepanjang pertandingan, pertahanan Timnas Indonesia U-24 dikurung oleh Korea Utara. Tetapi, hanya ada sebiji gol saja yang tercipta pada laga tersebut.

Meski kalah, Timnas Indonesia U-24 berhak lolos ke 16 besar Asian Games 2022 karena pada laga lainnya, Chinese Taipei di luar dugaan kalah 1-3 dari Kirgistan. Hugo Samir dkk. unggul selisih gol atas dua kontestan tersebut.

 

Yuk gabung channel whatsapp Bola.com untuk mendapatkan berita-berita terbaru tentang Timnas Indonesia, BRI Liga 1, Liga Champions, Liga Inggris, Liga Italia, Liga Spanyol, bola voli, MotoGP, hingga bulutangkis. Klik di sini (JOIN)

2 dari 6 halaman

Jalannya Babak I

Timnas Indonesia U-24 terlihat kesulitan menembus lini tengah Korea Utara yang menerapkan pressing ketat. Alfeandra Dewangga cs kerap gagal mengalirkan bola ke depan.

Rachmat Irianto dan Syahrian Abimanyu terkunci sehingga barisan pertahanan seringkali memilih langsung 'membuang' bola ke depan.

Ernando Ari, kiper Timnas Indonesia U-24, sebetulnya juga tidak banyak menghadapi serangan Korea Utara. Sepanjang babak pertama, lawan sama kesulitannya menembus pertahanan Merah Putih.

Menit 23', Ramai Rumakiek berhasil melepaskan tembakan ke gawang. Akan tetapi, sang striker mungil itu lebih dulu terjebak di posisi offside.

 

3 dari 6 halaman

Bobol Lewat Kemelut

Memasuki menit 30', Timnas Indonesia U-24 mulai menemukan ritme. Alternatif serangan juga lebih bervariatif.

Robi Darwis jadi pemain yang paling sibuk. Beberapa kali ia sukses melepaskan umpan crossing, namun memang upayanya masih bisa dihentikan bek maupun kiper Korea Utara.

Menit 33', gelandang Kang Kuk-chol nyaris merobek gawang Ernando Ari. Tendangannya dari luar kotak penalti, untungnya, masih melambung tipis di atas mistar gawang Timnas Indonesia.

Petaka terjadi menit 40', gawang Timnas Indonesia U-24 akhirnya bobol juga. Kim Yu-song memanfaatkan kemelut di depan muka gawang Ernando dan dengan tenang menceploskan bola ke kiri gawang Merah Putih.

Timnas Indonesia U-24 kebobolan lagi menit 45', tetapi gol dianulir karena ada offside. Skor 1-0 untuk kemenangan Korea Utara bertahan hingga babak pertama usai.

4 dari 6 halaman

Tak Ada Gol Lagi

Pada babak kedua, tidak ada gol tercipta meski kondisinya tak berubah. Timnas Indonesia U-24 tetap berada di bawah tekanan.

Korea Utara terus gencar melakukan serangan ke jantung pertahanan, dan hampir membobol gawang Timnas Indonesia U-24 ketika peluang mereka membentur tiang gawang Ernando Ari.

Apes buat Timnas Indonesia U-24, skor tak berubah, sementara pertandingan Kirgistan vs Chinese Taipei berakhir dengan skor 4-1, dan dengan hasil ini, anak asuh Indra Sjafri gagal lolos otomatis ke babak 16 besar.

Timnas Indonesia U-24 tetap lolos lewat jalur peringkat tiga terbaik. Beberapa tim sudah menunggu di 16 besar sebagai lawan, di antaranya Uzbekistan.

5 dari 6 halaman

Susunan Pemain

  • Korea Utara (3-4-3): Kang Ju-Hyok (kiper), Jang Kuk-chol, Kim Kyong-sok, Kim Yu-song (belakang), Kang Kuk-chol, Paek Chung-song, Kim Kuk-bom* (tengah), Ri Il-song, Kim Pom-hyok, Ri Jo-guk, Kim Kuk-jin (depan)
  • Pelatih: Sin Yong-nam (Korea Utara)
  • Timnas Indonesia U-24 (4-4-2): Ernando Ari (kiper), Robi Darwis, Andi Setyo, Rizky Ridho, Alfeandra Dewangga (belakang), Rachmat Irianto, Doni Tri Pamungkas, Taufany Muslihuddin, Syahrian Abimanyu (tengah), Egy Maulana Vikri, Ramai Rumakiek (depan)
  • Pelatih: Indra Sjafri (Indonesia)
6 dari 6 halaman

Jadwal dan Hasil Pertandingan Grup F Asian Games 2022

19 September 2023

  • Korea Utara 2-0 Chinese Taipei
  • Timnas Indonesia U-24 2-0 Kirgistan

21 September 2023

  • Chinese Taipei 1-0 Timnas Indonesia U-24
  • Kirgistan 0-1 Korea Utara

24 September 2023

  • Kirgistan Vs Chinese Taipei 4-1
  • Korea Utara Vs Timnas Indonesia U-24 0-1
Sepak Bola Indonesia

Video Populer

Foto Populer