Bola.com, Ipswich - Bek Ipswich Town, Luke Woolfenden, memprediksi rekan setimnya, Elkan Baggott, bakal memiliki masa depan yang cerah. Penilaian itu diberikan karean Baggott menunjukkan perkembangan yang signifikan musim ini.
Elkan Baggott berhasil membantu Ipswich Town meraih kemenangan 3-2 atas Wolverhampton Wanderers pada Carabao Cup 2023/2024 (27/9/2023). Bek Timnas Indonesia itu tampil mengesankan di area pertahanan Ipswich Town.
Baca Juga
Advertisement
Luke Woolfenden menilai, Elkan Baggott punya kelebihan yang bakal mendukung kariernya. Itu bakal berguna untuk mengembangkan kariernya pada masa depan.
"Sejauh yang dia inginkan, saya kira demikian. Tingginya 6 kaki 5 inci, cepat, bagus di udara, dan bagus saat menguasai bola," kata Luke Woolfenden seperti dikutip TWTD.
Yuk gabung channel whatsapp Bola.com untuk mendapatkan berita-berita terbaru tentang Timnas Indonesia, BRI Liga 1, Liga Champions, Liga Inggris, Liga Italia, Liga Spanyol, bola voli, MotoGP, hingga bulutangkis. Klik di sini (JOIN)
Dibantu Timnas Indonesia
Perkembangan karier Elkan Baggott juga dibantu oleh Timnas Indonesia. Sejak debut pada 2021, Baggott selalu menjadi andalan di lini pertahanan skuad Merah Putih.
Sejauh ini, Baggott sudah bermain sebanyak 16 kali. Pemain berusia 20 tahun itu juga turut menyumbang dua gol.
"Dia juga bermain untuk Indonesia sehingga dia bisa melakukan apa yang dia inginkan, mengerti maksud saya?" jelas Luke Woolfenden.
Advertisement
Belum Dapat Kesempatan
Sayangnya, Elkan Baggott belum mendapatkan kesempatan membela Ipswich Town di Divisi Championship 2023/2024. Baggott tercatat hanya dimainkan pada laga Carabao Cup 2023/2024.
Sebelumnya, pemain berusia 20 tahun itu bermain penuh saat Ipswich mengalahkan Wolverhampton Wanderers dengan skor 3-2 pada Carabao Cup musim ini. Pada laga selanjutnya, Ipswich Town akan menjamu Hull City (4/10/2023).
Ini menjadi kesempatan buat Elkan Baggott untuk mencicipi Divisi Championship. Menarik untuk melihat apakah manajer Kieran McKenna memberinya kesempatan bermain.