Sukses


Sudah Berlatih dengan Persija, Simic Siap Comeback Lawan Barito Putera di BRI Liga 1 Musim Ini?

Bola.com, Sawangan - Kabar baik datang untuk Persija Jakarta. Marko Simic sudah kembali dari Serbia dan mulai berlatih pada Rabu (4/10/2023) sore WIB.

Marko Simic mendapatkan latihan ringan dan terpisah dari pemain lain Persija Jakarta. Pelatih Thomas Doll menyebut, itu dilakukan karena sang pemain baru tiba dari Serbia setelah melakukan pemulihan cedera.

"Dia baru pulang dari Serbia setelah perawatan dan masih harus melakukan pemeriksaan. Saat ini, dia tidak merasakan sakit lagi, akan tetapi baru datang hari ini dari Serbia," kata Thomas Doll.

Marko Simic mengalami cedera saat menghadapi Persik Kediri (17/9/2023). Cedera itu membuat Simic harus melewatkan dua pertandingan Persija Jakarta pada BRI Liga 1 2023/2024.

-----

Yuk gabung channel whatsapp Bola.com untuk mendapatkan berita-berita terbaru tentang Timnas Indonesia, BRI Liga 1, Liga Champions, Liga Inggris, Liga Italia, Liga Spanyol, bola voli, MotoGP, hingga bulutangkis. Klik di sini (JOIN)

Yuk gabung channel whatsapp Bola.com untuk mendapatkan berita-berita terbaru tentang Timnas Indonesia, BRI Liga 1, Liga Champions, Liga Inggris, Liga Italia, Liga Spanyol, bola voli, MotoGP, hingga bulutangkis. Klik di sini (JOIN)

2 dari 5 halaman

Masih Diragukan

Pelatih Thomas Doll menyebut, Marko Simic masih membutuhkan sesi latihan yang banyak setelah pulih dari cedera. Doll juga belum bisa memastikan apakah Simic bisa kembali membela Persija Jakarta saat melawan Barito Putera (7/10/2023).

"Dia butuh sesi latihan lebih banyak lagi. Kami belum menentukan apakah akhir pekan ini dia akan main atau tidak. Apalagi dia ada cedera betis," ucap Thomas.

Sejauh ini, Simic sudah bermain delapan kali untuk Persija. Pemain berusia 35 tahun itu sudah mencetak tiga gol di BRI Liga 1 2023/2024.

3 dari 5 halaman

Matangkan Persiapan

Persija mulai mematangkan persiapan jelang menghadapi Barito Putera. Pelatih Thomas Doll menyusun program latihan secara hati-hati agar bisa mendapatkan puncak penampilan pada pertandingan nanti.

"Latihan awal pekan ini kami isi dengan sesi fisik dan atletik. Kami memutuskan untuk tidak berlatih keras karena tim harus segar pada akhir pekan," jelas Thomas Doll.

"Hanya rondo dan main 2x15 menit, 10 lawan 10. Besok akan masuk sesi taktilal dan Jumat akan masuk official training (OT) sebagai persiapan lawan Barito Putera," ucap pelatih asal Jerman itu.

4 dari 5 halaman

Jadwal Pekan ke-15 BRI Liga 1 2023/2024

Jumat, 6 Oktober 2023

  • RANS Nusantara FC Vs PSIS Semarang
  • Persikabo 1973 Vs Persis Solo
  • Dewa United Vs PSS Sleman
  • Arema FC Vs Borneo FC

Sabtu, 7 Oktober 2023

  • Persebaya Surabaya Vs Persib Bandung
  • Persija Jakarta Vs Barito Putera

Minggu, 8 Oktober 2023

  • PSM Makassar Vs Madura United
  • Bhayangkara FC Vs Bali United
  • Persita Tangerang Vs Persik Kediri
5 dari 5 halaman

Yuk Simak Posisi Tim Kesayangan Kamu!

Sepak Bola Indonesia

Video Populer

Foto Populer