Sukses


Superioritas Stefano Lilipaly di BRI Liga 1 Musim Ini

Bola.com, Jakarta - Gelandang serang Borneo FC, Stefano Lilipaly masih memperlihatkan performa apik musim ini. Padahal usianya tak muda lagi, 33 tahun. Tapi, dia bisa membawa Borneo FC sementara jadi penguasa klasemen BRI Liga 1 2023/2024.

Stefano Lilipaly kini jadi pemain tersubur sekaligus pemilik assist terbanyak di klub. Dia mengoleksi 6 gol dan 7 assist. Statistik luar biasa untuk ukuran gelandang serang.

Tak hanya itu, Lilipaly selalu jadi pilihan utama dalam 14 pertandingan yang dijalani Borneo FC. Musim ini seakan dia bisa mengambil peran Matheus Pato sebagai tumpuan produktifitas tim. Karena Pato yang jadi top skorer Borneo musim lalu, kini pindah ke Liga China.

Peran Jonathan Bustos yang pindah ke PSS Sleman juga bisa digantikannya sebagai penyuplai bola ke lini depan. Jadi, Stefano Lilipaly bisa menggantikan peran dua pemain penting sekaligus.

 

Yuk gabung channel whatsapp Bola.com untuk mendapatkan berita-berita terbaru tentang Timnas Indonesia, BRI Liga 1, Liga Champions, Liga Inggris, Liga Italia, Liga Spanyol, bola voli, MotoGP, hingga bulutangkis. Klik di sini (JOIN)

2 dari 4 halaman

Tak Memikat STY

Sayangnya, rapor apik ini tak cukup membuatnya kembali ke Timnas Indonesia karena pelatih Shin Tae-yong tak memanggilnya untuk kualifikasi Piala Dunia 2026 melawan Brunei Darussalam pada 12 dan 17 Oktober mendatang. Di sisi lain, hal ini bisa memantik emosional Lilipaly. Bisanya dia justru memberi bukti dengan tampil lebih ganas di Liga 1.

Terdekat, Borneo akan menghadapi tim papan bawah Arema FC di pekan 15, Jumat (6/10/2023). Lilipaly besar kemungkinan jadi andalan di laga ini. Karena pelatih Pieter Huistra mengaku jika skuatnya dalam kondisi fit.

Ditambah lagi laga ini berlangsung di Stadion Kapten I Wayan Dipta, Gianyar, Bali. Tempat yang sangat dikenal Lilipaly. Karena dia bermain di sana selama 5 tahun. Tepatnya saat membel Bali United pada 2017-2022 lalu.

 

3 dari 4 halaman

Rajin Bobol Gawang Arema

Ada satu statistik apik yang dimiliki Lilipaly saat bersua dengan Arema. Dia jadi salah satu pemain Borneo FC yang paling sering membobol gawang Singo Edan. Tiga kali dia pernah merobek gawang Arema. Semuanya terjadi saat dia membela Bali United.

Total, Lilipaly sudah 8 kali bermain melawan Arema di Liga 1 dan Piala Presiden. Selain mencetak tiga gol, dia sempat membuat satu assist. Yakni musim lalu, ketika Borneo menghajar Arema tiga gol tanpa balas di Stadion Segiri, Samarinda. Dia berpeluang menambah catatan gol atau assist saat kembali bersua Singo Edan di Bali.

4 dari 4 halaman

Persaingan di BRI Liga 1 2023/2024

Sepak Bola Indonesia

Video Populer

Foto Populer