Bola.com, Surabaya - Persebaya Surabaya bakal menghadapi laga yang tak mudah di pekan ke-17 BRI Liga 1 2023/2024. Mereka dijadwalkan melawat ke markas Persik Kediri di Stadion Brawijaya, Kediri, Jumat (20/10/2023).
Persik sendiri tercatat telah melewati empat laga terakhir tanpa kekalahan. Mereka sempat menang dua kali melawan Persikabo 1973 dan Bhayangkara. Berikutnya, tim Macan Putih bermain imbang kontra Persita Tangerang dan PSS Sleman.
Baca Juga
Advertisement
Persebaya sendiri sedang dalam tren negatif. Tim asal Kota Pahlawan itu melewati tiga laga terakhir tanpa kemenangannya, rinciannya satu seri dan dua kekalahan.
Bajul Ijo sempat bermain imbang 1-1 kontra Dewa United (30/9/2023). Berikutnya, Persebaya dipaksa takluk 2-3 saat menjamu Persib Bandung (7/10/2023) dan kalah 1-3 dari Bali United (20/10/2023).
“Persiapannya lebih ke memperbaiki kesalahan-kesalahan sendiri, free kick atau apapun itu. Saya percaya dengan teman-teman yang ada di sini. Semoga bisa menangani itu semua. Harus percaya,” kata Ernando Ari Sutaryadi, kiper Persebaya, Rabu (25/10/2023).
“Persik tim bagus, dan mereka mempunyai pemain yang sangat bagus. Dari tahun ke tahun, mereka tidak pernah mengganti pemain, paling satu dua ganti pemain. Jadi, kami harus mewaspadai bagaimana mereka memiliki kekompakan lebih,” imbuhnya.
Yuk gabung channel whatsapp Bola.com untuk mendapatkan berita-berita terbaru tentang Timnas Indonesia, BRI Liga 1, Liga Champions, Liga Inggris, Liga Italia, Liga Spanyol, bola voli, MotoGP, hingga bulutangkis. Klik di sini (JOIN)
Yuk gabung channel whatsapp Bola.com untuk mendapatkan berita-berita terbaru tentang Timnas Indonesia, BRI Liga 1, Liga Champions, Liga Inggris, Liga Italia, Liga Spanyol, bola voli, MotoGP, hingga bulutangkis. Klik di sini (JOIN)
Performa Persebaya Sedang Dalam Sorotan
Persebaya terlihat semakin sulit memetik kemenangan. Keberadaan pelatih Josep Gombau juga jadi sorotan. Sejak dia datang, Persebaya tercatat hanya mampu menang sekali.
Berikutnya, Josep Gombau datang dan mulai menemani Persebaya melawan Madura United. Hasilnya mereka kalah 0-3 dan itu jadi kekalahan pertama Bajul Ijo dalam Derbi Suramadu di Liga 1.
Total, sudah lima laga Gombau menangani Persebaya dan hasilnya hanya sekali menang. Itu pun hanya melawan Arema FC yang notabene adalah penghuni zona degradasi sejak awal musim ini.
Advertisement
Cara Bertahan
Josep Gombau memberi catatan terhadap enam gol yang bersarang ke gawang timnya hanya dalam dua pertandingan terakhir. Dia tak ingin, kesalahan sederhana yang menurutnya jadi sumber masalah, bakal terulang lagi.
“Kami melatih cara bertahan, cara menyerang, bola mati dan segalanya untuk menyapkan tim. Kami akan berlatih terakhir besok pagi dan berangkat ke Kediri,” ujar Josep Gombau.
“Kami mencoba untuk mengindari kesalahan kecil. Ini objekitivitas kami. Kesalahan bisa membuat tim lawan menang,” ungkap pelatih berpaspor Spanyol itu.
Rekam Jejak Persebaya
Persebaya saat ini menghuni posisi kesembilan klasemen sementara dengan baru mengemas 22 poin. Mereka telah melewati enam menang, empat seri, dan enam kekalahan.
Pertandingan melawan Persik akan jadi penutup putaran pertama Liga 1 musim ini.
Advertisement