Sukses


Jadwal Berikutnya Timnas Indonesia di Kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Asia: Hadapi Vietnam di Kandang

Bola.com, Jakarta - Dua pertandingan pertama Timnas Indonesia pada second round kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Asia tidak berakhir baik. 

Pada laga pertama kontra Irak, anak asuh Shin Tae-yong menelan pil pahit kalah dengan skor mencolok 1-5. 

Lalu di pertandingan kedua, Skuad Garuda hanya bermain imbang kontra Filipina 1-1. Kabar baiknya, dua laga ini berstatus partai tandang. 

Nah partai berikutnya, Timnas Indonesia akan menjalani laga kandang pertama pada babak  second round kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Asia. 

Siapa yang akan jadi lawan Asnawi Mangkualam dan kawan-kawan? Yuk scroll ke bawah untuk mengetahuinya. 

Yuk gabung channel whatsapp Bola.com untuk mendapatkan berita-berita terbaru tentang Timnas Indonesia, BRI Liga 1, Liga Champions, Liga Inggris, Liga Italia, Liga Spanyol, bola voli, MotoGP, hingga bulutangkis. Klik di sini (JOIN)

2 dari 3 halaman

Main di Kandang

Ya langkah berikutnya Timnas Indonesia pada second round kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Asia bakal bermain di kandang.

Indonesia akan menjalani partai penting menghadapi Vietnam pasa 21 Maret 2024. Jika tidak ada aral melintang, laga ini direncanakan berlangsung di Stadion Utama Gelora Bung Karno.

Pertandingan ini wajib dimenangkan Timnas Indonesia untuk menjaga asa lolos ke fase berikutnya. Vietnam sendiri sudah mengantongi tiga poin dari dua pertandingan. 

Vietnam mengalahkan Filipina 2-0, tapi kalah ketika menjamu Irak 0-1. 

3 dari 3 halaman

Jadwal Pertandingan Timnas Indonesia di Second Round Kualifikasi Piala Dunia 2026

21 Maret 2024

Timnas Indonesia vs Vietnam

26 Maret 2024

Vietnam vs Timnas Indonesia

6 Juni 2024

Timnas Indonesia vs Irak

11 Juni 2024

Timnas Indonesia vs Filipina

Ket: Cetak lebih dahulu main di kandang. 

Sepak Bola Indonesia

Video Populer

Foto Populer