Bola.com, Yogyakarta - PSIM Yogyakarta menutup bursa transfer paruh musim Pegadaian Liga 2 2023/2024 dengan mendatangkan dua amunisi anyar. Mereka adalah Alfriyanto Nico Saputro dan Muhamad Fadilla Akbar.
Nico yang berstatus pemain pinjaman dari Persija Jakarta akan memperkuat lini tengah klub berjulukan Laskar Mataram tersebut. Sedangkan Fadilla Akbar yang juga berposisi gelandang direkrut dari RANS Nusantara.
Baca Juga
Advertisement
Manajer PSIM Yogyakarta, Dyaradzi Aufa Taruna mengatakan, perekrutan kedua pemain cukup mepet jelang ditutupnya bursa transfer pada 28 November lalu. Meski begitu, dia berharap mereka bisa cepat beradaptasi dengan tim.
“Semoga kedua pemain ini cepat nyetel, cepat beradaptasi dengan tim, dan dengan strategi pelatih. Semoga selanjutnya kami lebih baik,” ujar pria yang akrab disapa Razzi itu pada Rabu (29/11/2023).
--
Yuk gabung channel whatsapp Bola.com untuk mendapatkan berita-berita terbaru tentang Timnas Indonesia, BRI Liga 1, Liga Champions, Liga Inggris, Liga Italia, Liga Spanyol, bola voli, MotoGP, hingga bulutangkis. Klik di sini (JOIN)
Yuk gabung channel whatsapp Bola.com untuk mendapatkan berita-berita terbaru tentang Timnas Indonesia, BRI Liga 1, Liga Champions, Liga Inggris, Liga Italia, Liga Spanyol, bola voli, MotoGP, hingga bulutangkis. Klik di sini (JOIN)
Sesuai Kebutuhan
Razzi menuturkan, kedua pemain yang didatangkan sudah sesuai dengan kebutuhan tim pelatih untuk mengarungi ketatnya persaingan Liga 2. Sekaligus untuk menambah kedalaman skuad besutan Kas Hartadi itu.
“Nico didatangkan karena dia bisa bermain di banyak posisi. Dia bisa bermain di belakang striker atau di sayap. Jadi dia pemain multi posisi yang kami butuhkan,” ungkap Razzi.
“Dia juga kreatif. Karena evaluasi kami di putaran pertama, kami kurang kreativitas. Menurut saya dia bisa menambah kreativitas serangan PSIM. Nico juga masih masuk ke U-21, jadi sangat membantu dengan mengisi slot pemain U-21,” tambah dia.
Sementara untuk Fadilla, Razzi berujar, bahwa gelandang berusia 22 tahun itu merupakan pemain dengan tipikal petarung. Kemampuan Fadilla sangat dibutuhkan untuk membantu tim di sisa laga musim ini.
Advertisement
Eks Timnas Indonesia
Nico dan Fadilla pernah memperkuat Tim Nasional (Timnas) Indonesia kelompok usia. Nico tergabung dalam Timnas Indonesia U-20, sedangkan Fadilla masuk ke Timnas Indonesia U-22.
Alfriyanto Nico mengawali karier di Persis Solo U-15. Dia kemudian menempuh pendidikan di SKO Ragunan hingga akhirnya direkrut tim junior Persija Jakarta. Nico lantas naik kelas ke tim utama Macan Kemayoran.
Adapun Fadilla Akbar yang berasal dari Medan sempat bermain untuk sejumlah klub kota asalnya. Sebut saja Medan Jaya, Medan Utama, Medan Sakti, serta PPLP Sumatera Utara. PSMS Medan menjadi klub profesional pertamanya.
Selain PSMS Medan, Fadilla juga pernah berseragam PSDS Deli Serdang, Madura United, hinga RANS Nusantara.
Rekrut 9 Pemain
Pada bursa transfer pemain paruh musim ini, PSIM mendaratkan sembilan pemain baru. Selain Nico dan Fadilla, Laskar Mataram sudah lebih dulu merekrut duo pemain asing; Augusto Neto dan Kim Bong-jin.
Lima pemain lainnya yakni Arya Gerryan, Pancar Nur Widiastono, I Komang Aryantara, Krisna Sulistia dan Samuel Christianson Simanjuntak.
Sementara itu ada enam pemain yang dilepas. Antara lain Hapidin, Taopik Hidayat, M Afin Bahrani, M Sulaiman, Aleksandar Rakic, serta Andreas Campollo Esswein.
Advertisement