Sukses


Kisah Band DT09, Pendukung Persib dan Hibur Bobotoh di Jepang

Bola.com, Bandung - Band DT09 asal Bandung merasa bangga bisa tampil dihadapan ribuan Bobotoh di Jepang dalam memeriahkan HUT Bobotoh Jepang ke-14 pada 2 Januari 2024 lalu.

DT09 sendiri merupakan band dengan musik genre punk asal Kota Bandung yang terbentuk pada tahun 2005.

Semua personel band ini merupakan Bobotoh yang tidak pernah terlewatkan dalam mendukung Persib. Tampil di Jepang tentu menjadi lembaran baru bagi DT09 dalam mengawali tahun 2024 ini.

"Kurang lebih 4.821 kilometer bukanlah jarak yang cukup dekat, jauh dari kota kelahiran, kami "Bertandang" untuk berteriak mengumandangkan anthem songs "Kebanggan Bandung" bagi ribuan Penonton pada awal tahun ini, tepatnya pada Selasa 2 Januari di 1000 Club Yokohama-Jepang," cetus Reza, Manajer DT09, Selasa (16/01/2024).

"Anak berandal yang hanya tahu Jepang dalam gambar kalender yang kerap kali dibagikan produk-produk elektronik circa 90-an, akhirnya kini pernah menginjakkan kakinya di negeri Sakura itu," lanjut Reza.

Yuk gabung channel whatsapp Bola.com untuk mendapatkan berita-berita terbaru tentang Timnas Indonesia, BRI Liga 1, Liga Champions, Liga Inggris, Liga Italia, Liga Spanyol, bola voli, MotoGP, hingga bulutangkis. Klik di sini (JOIN)

 

 

 

 

Yuk gabung channel whatsapp Bola.com untuk mendapatkan berita-berita terbaru tentang Timnas Indonesia, BRI Liga 1, Liga Champions, Liga Inggris, Liga Italia, Liga Spanyol, bola voli, MotoGP, hingga bulutangkis. Klik di sini (JOIN)

2 dari 3 halaman

Suhu Dingin

Diakui Reza, landing pada suhu 1 derajat celsius di Jepang sangatlah asing bagi setiap anggota DT09: Rian (vocal), Marday (gitar), Syami (gitar), Dotro (bass), dan Tio (drum).

"Lembang mah eweuh nanaonan lurd (Dinginnya Lembang tidak ada apa-apanya bro). Namun inilah musik. Bahasa universal yang tentunya dapat menembus dimensi ruang-ruang ketidakmungkinan," tuturnya.

Terlahir dari grassroot, pentas dari gang ke gang, klab ke klab, diakui Reza pernah dilalui anak-anak DT09 hingga akhirnya disimpulkan bahwa konsistensi adalah kunci dari segalanya.

"Pelukan hangat, canda dan tawa, dentingan gelas di pusat kota dan ucapan Kanpai menjadi memoar yang takkan pernah sedikitpun kami lupakan pada kesempatan tour jauh kali ini," ucap Reza.

"Arigatou Gozaimasu untuk kalian yang bersenang-senang dalam moshpit kala itu, biarlah Jepang dengan kedisiplinannya dan Bandung dengan keramah tamahannya, sejauh apapun kalian pergi, Bandung adalah tempat kalian pulang," tutup Reza.

3 dari 3 halaman

Yuk Lihat Peta Persaingan

Video Populer

Foto Populer