Bola.com, Jakarta Timnas Indonesia akan menghadapi Jepang dalam laga terakhir Grup D Piala Asia 2023. Pertandingan ini berlangsung di Al Thumama Stadium, Doha, Qatar, Rabu (24/1/2024) malam WIB.
Laga tersebut sangat penting buat kedua kesebelasan. Duel Indonesia versus Jepang menjadi momen perebutan posisi runner-up Grup D.
Advertisement
Pemenang dalam pertandingan ini lolos otomatis ke 16 besar Piala Asia 2023. Salah satu dari mereka akan menemani Irak yang sudah dipastikan menjadi juara Grup D, meski masih menyisakan satu laga melawan Vietnam.
Jepang dan Timnas Indonesia saat ini memiliki poin yang sama yakni tiga. Bedanya, Samurai Biru ada di posisi kedua karena unggul selisih gol. Adapun Garuda menempati urutan ketiga klasemen sementara Grup D.
Menilik rekor pertemuan plus ranking terkini FIFA, tim lawan jelas lebih diunggulkan untuk meraih kemenangan. Selain itu, Jepang juga dihuni banyak pemain yang berkiprah di liga top Eropa.
Berita video Half Time Show kali ini membahas soal peluang Timnas Indonesia yang akan bertarung di ajang Piala Asia 2023 Qatar
Yuk gabung channel whatsapp Bola.com untuk mendapatkan berita-berita terbaru tentang Timnas Indonesia, BRI Liga 1, Liga Champions, Liga Inggris, Liga Italia, Liga Spanyol, bola voli, MotoGP, hingga bulutangkis. Klik di sini (JOIN)
Paham Kondisi Stadion
Bukan hanya karena faktor di atas, skuad Samurai Biru juga sedikit diuntungkan jelang laga nanti. Tim besutan Hajime Moriyasu itu tak perlu bersusah payah beradaptasi dengan venue pertandingan.
Wataru Endo dkk. sebelumnya sudah bermain sekali di Al Thumama Stadium pada partai pembuka Piala Asia 2023. Saat itu mereka menang dengan skor 4-2 dari Vietnam.
Sementara Indonesia melakoni dua laga fase Grup D masing-masing melawan Irak di Ahmad bin Ali Stadium, Al Rayyan. Kemudian kontra Vietnam di Abdullah bin Khalifa Stadium, Doha.
Meski begitu, bukan berarti Indonesia akan menyerah begitu saja. Tim Merah-Putih sangat mungkin memberikan kejutan pada matchday ketiga fase grup nanti. Mereka cukup percaya diri menatap pertandingan ini setelah berhasil menumbangkan Vietnam 1-0.
Â
Advertisement
Vietnam Sempat Sulitkan Jepang
Jepang memang mengawali kiprah mereka di Grup D Piala Asia 2023 dengan hasil sempurna. Namun, kemenangan atas Vietnam tidak didapat dengan mudah. Tim lawan bahkan sempat memimpin 2-1 berkat gol Nguyen Dinh Bac (16') dan Pham Tuan Hai (33').
Untungnya, Takumi Minamino yang membuka keunggulan Jepang pada menit ke-11 kembali menambah golnya di menit 45'. Adapun dua gol lainnya dilesakkan oleh Keito Nakamura (45+4') dan Ayase Ueda (85').
Samurai Biru belum tampil dengan kekuatan penuh pada laga ini. Namun, gelandang Liverpool sekaligus kapten tim, Wataru Endo serta winger AS Monaco Takumi Minamino diturunkan sejak menit awal.
Rekor Pertemuan
Asian Games 1954: Timnas Indonesia 5-3 Jepang
Uji Coba 1961: Timnas Indonesia 2-0 Jepang
Kualifikasi Piala Asia 1968: Timnas Indonesia 1-2 Jepang
Turnamen Merdeka 1968: Timnas Indonesia 7-0 Jepang B
Turnamen Merdeka 1970: Timnas Indonesia 3-4 Jepang
Asian Games 1970: Timnas Indonesia 1-2 Jepang
Turnamen Merdeka 1975: Timnas Indonesia 1-4 Jepang
Turnamen Merdeka 1976: Timnas Indonesia 0-6 Jepang
Turnamen Merdeka 1978: Timnas Indonesia 2-1 Jepang
Piala Kirin 1979: Jepang 4-0 Timnas Indonesia
Turnamen Merdeka 1979: Timnas Indonesia 0-0 Jepang
Kualifikasi Olimpiade 1980: Timnas Indonesia 0-2 Jepang
Turnamen Merdeka 1981: Timnas Indonesia 0-2 Jepang
Kualifikasi Olimpiade 1988: Jepang 3-0 Timnas Indonesia
Kualifikasi Olimpiade 1988: Timnas Indonesia 1-2 Jepang
Kualifikasi Piala Dunia 1990: Timnas Indonesia 0-0 Jepang
Kualifikasi Piala Dunia 1990: Jepang 5-0 Timnas Indonesia
Advertisement