Sukses


Prediksi PSMS Vs PSIM di Pegadaian Liga 2: Misi Sulit Laskar Mataram!

Bola.com, Yogyakarta - PSIM Yogyakarta akan menjalani laga krusial ke markas PSMS Medan pada babak 12 besar Pegadaian Liga 2 2023/2024. Pertandingan dimainkan di Stadion Baharoeddin Siregar, Deli Serdang, Sabtu (3/2/2024) sore.

Duel kontra Ayam Kinantan, julukan PSMS Medan, menjadi pertaruhan nasib PSIM Yogyakarta di Liga 2 musim ini. Memang, peluang mereka lolos ke babak empat besar sangat kecil karena bergantung hasil pertandingan lain.

Namun, kemenangan di kandang PSMS Medan tetap penting.

Seandainya gagal lolos ke semifinal, tiga poin di partai terakhir setidaknya jadi pelipur lara bagi klub berjulukan Laskar Mataram itu, yang tak pernah menang di tiga pertandingan terakhir babak 12 besar Liga 2 musim ini.

Yuk gabung channel whatsapp Bola.com untuk mendapatkan berita-berita terbaru tentang Timnas Indonesia, BRI Liga 1, Liga Champions, Liga Inggris, Liga Italia, Liga Spanyol, bola voli, MotoGP, hingga bulutangkis. Klik di sini (JOIN)

2 dari 5 halaman

Siap Mental

Dalam sesi konferensi pers jelang laga pada Jumat (2/2/2024), pelatih PSIM Yogyakarta, Kas Hartadi mengatakan, timnya siap menghadapi laga terakhir fase 12 besar Liga 2.

Arsitek asal Surakarta, Jawa Tengah itu menegaskan, PSIM datang ke markas PSMS Medan untuk meraih poin penuh.

"Untuk persiapan baik fisik, mental dan taktik PSIM Yogyakarta untuk laga besok sudah siap. Kami datang ke Medan untuk meraih tiga poin," ucap Kas Hartadi.

Mantan juru taktik Dewa United itu berujar, nasib PSIM Yogyakarta ke fase selanjutnya bergantung pada tim lain. Yakni hasil laga Semen Padang FC versus Persiraja Banda Aceh, plus hasil di Grup Y dan Z.

"Kami tentu target menang, peluang kami harus ditentukan tim lain juga, pertama head to head kemudian baru selisih gol, terpenting besok kami tiga poin dulu," kata Kas Hartadi.

3 dari 5 halaman

All Out!

Untuk merealisasikan target yang dibidik dibutuhkan kerja keras dan semangat juang yang tinggi dari seluruh pemain. Hal ini diungkapkan bek PSIM Yogyakarta, Bhudiar Riza.

"Kami pemain PSIM Yogyakarta sangat siap untuk pertandingan besok, terlepas dari peluang kami ke babak selanjutnya, kami akan all out. Semoga besok bisa meraih tiga poin," harapnya.

PSIM Yogyakarta dipastikan kehilangan tiga pemain pada laga kali ini. Mereka adalah Alfriyanto Nico Saputro, Ghulam Fatkur Rahman, dan Arya Gerryan.

Alfriyanto Nico absen karena akumulasi kartu merah. Adapun Ghulam dan Arya harus menepi lantaran cedera. Sementara itu, Ayam Kinantan juga tidak berkekuatan penuh. Mereka kehilangan Nico Malau dan Rahmat Illahi karena hukuman kartu merah.

4 dari 5 halaman

Tutup Laga Kandang dengan Kemenangan

PSMS Medan bertekad menutup laga pamungkas Grup X babak 12 besar dengan kemenangan. Meski sudah dipastikan gagal melaju ke semifinal Liga 2, sang pelatih Legimin Raharjo menyatakan, tiga poin jadi harga mati yang harus diwujudkan.

"Seperti kita tahu besok adalah pertandingan terakhir PSMS Medan, semua pemain ingin memberikan semaksimal mungkin untuk besok. Kami yakin bisa memenangkan pertandingan," tegasnya.

"Kami besok tanpa Nico dan Rahmat Illahi tapi intinya semua pemain sama, kualitas sama dan besok ada beberapa opsi untuk di striker. Apa yang kita persiapkan, semoga maksimal besok," lanjut Legimin Raharjo.

 

5 dari 5 halaman

Prakiraan Susunan Pemain

  • PSMS Medan (3-4-3): Abdul Rohim; Kim Gisu, Hamdi Sula, Kurniawan Karman; Ichsan Pratama, Joko Susilo, Guntur Triaji, Munadi; Ikhsan Chan, Rachmad Hidayat, Yoseph Ostanika.
  • Pelatih: Legimin Raharjo
  • PSIM Yogyakarta (4-3-3): Pancar Nur; Dias Angga, Kim Bong-jin, Achmad Faris, Bhudiar Riza; Hariono, Savio Sheva, Ari Maring; Apriyanto Nurdin, I Nyoman Sukarja, Augusto Neto.
  • Pelatih: Kas Hartadi

Prediksi Bola.com: 45-55

Sabtu, 3 Februari 2024

Venue: Stadion Baharoeddin Siregar, Deli Serdang

Kick-off: 15:00 WIB

Live: Indosiar

Lebih Dekat

Video Populer

Foto Populer