Bola.com, Bandung - Persib Bandung dipastikan tanpa bek asing andalannya, Alberto Rodriguez, ketika menghadapi PSIS Semarang pada laga pekan ke-26 BRI Liga 1 2023/2024, Selasa (27/2/2024). Pelatih Persib Bandung, Bojan Hodak, pun meragukan kartu merah yang diterima Rodriguez ketika menghadapi Barito Putera.
Pemain asal Spanyol itu bakal absen dalam laga kontra PSIS Semarang lantaran mendapatkan kartu merah dalam laga menghadapi Barito Putera di Stadion Sultan Agung, Bantul, Jumat (23/2/2024), di mana laga berakhir imbang 1-1.
Baca Juga
Bojan Hodak Ungkap Kemungkinan Persib Ladeni Borneo FC di Stadion GBLA, Sudah Cek dan Jajal Lapangan
Mepet dengan AFC Champion League 2, Persib Ajukan Permohonan Perubahan Jadwal Kontra Bali United
3 Pemain Persib Dipanggil TC Timnas Indonesia untuk Piala AFF 2024, Bojan Hodak Kehilangan tetapi Tetap Mendukung
Advertisement
Pelatih Persib Bandung, Bojan Hodak, meragukan dengan pelanggaran Alberto Rodriguez yang berujung kartu merah itu. Walau demikian, Persib Bandung menurutnya harus tetap fokus menatap laga ke depan.
"Saya merasa itu hanya kartu merah biasa dan hanya absen dalam satu pertandingan. Namun, itu sebenarnya bukan pelanggaran yang dia lakukan. Dia tidak terlibat dalam kejadian itu," tegas Bojan Hodak di Stadion Persib (Sidolig), Minggu (25/2/2024).
Bojan Hodak belum tahu persis apakah Alberto hanya absen satu atau dua pertandingan setelah dianggap melakukan pelanggaran terhadap pemain Barito Putera lalu.
"Jika dia melakukan kesalahan yang fatal, mungkin akan mendapatkan hukuman tambahan. Namun, normalnya kartu merah hanya satu pertandingan," ujar pelatih Persib Bandung berpaspor Kroasia itu.
Yuk gabung channel whatsapp Bola.com untuk mendapatkan berita-berita terbaru tentang Timnas Indonesia, BRI Liga 1, Liga Champions, Liga Inggris, Liga Italia, Liga Spanyol, bola voli, MotoGP, hingga bulutangkis. Klik di sini (JOIN)
Bisa Mengulangi Kemenangan di Putaran Pertama
Satu hal yang pasti, Bojan Hodak berharap kemenangan atas PSIS Semarang di putaran pertama BRI Liga 1 musim ini bisa terulang kembali. Apalagi akan bermain di kandang sendiri, Stadion Si Jalak Harupat.
Saat Persib Bandung menang 2-1 lawan PSIS Semarang, memang menjadi kemenangan pertama bagi pelatih berpenampilan plontos ini dalam menangani Persib setelah menggantikan Luis Milla yang memutuskan mundur.
"Iya, kemenangan saya pertama bersama Persib didapat ketika bermain lawan Semarang. Saya harap ini juga menjadi kemenangan pertama kami di tahun 2024 ini," harap Bojan.
"Memang saya tidak tahu banyak tentang Stadion Jalak Harupat, tapi mereka memberi tahu saya di sana lapangannya bagus. Semoga kami bisa mendapat keberuntungan," tambah Bojan sambil mengakhiri.
Â
Advertisement
Pindah Markas
Persib Bandung harus kembali bermarkas di Jalak Harupat lantaran Stadion Gelora Bandung Lautan Api (GBLA) Kota Bandung sudah mulai dilakukan renovasi. Rencananya renovasi stadion berkapasitas 38 ribu itu akan memakan waktu selama 8 bulan.
Tim berjulukan Maung Bandung ini dipastikan akan menggunakan Jalak Harupat hingga akhir musim kompetisi BRI Liga 1 2023/2024.
Persaingan di BRI Liga 1
Advertisement