Bola.com, Jakarta - Persebaya Surabaya meminta Timnas Indonesia tidak memaksa memainkan kiper Ernando Ari saat melawan Vietnam dalam laga Kualifikasi Piala Dunia 2026. Alasannya, sang penjaga gawang masih dalam kondisi belum seratus persen pulih.
Nama Ernando sebenarnya tak muncul dalam daftar susunan pemain Timnas Indonesia melawan Vietnam pada laga yang digelar di Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK) Senayan, Jakarta, Kamis (21/3/2024).
Baca Juga
Sang Pelatih Berbicara Mengenai Banyaknya Kiper Indonesia yang Berpostur Kecil: Korea Selatan Juga Begitu!
Cedera Jadi Penyebab 3 Pemain Tidak Bisa Membela Timnas Indonesia Vs Jepang dan Arab Saudi
Asnawi Mangkualam, Ernando Ari, dan 3 Pemain yang Tidak Masuk Timnas Indonesia Vs Jepang dan Arab Saudi
Advertisement
Namun, kini Ernando Ari mendadak mendapat panggilan menghadapi tim yang sama di Stadion My Dinh, Hanoi, Selasa (26/3/2024).
Ernando Ari bahkan sudah berangkat ke Vietnam dari Jakarta, Sabtu (23/3/2024) pukul 14.00 WIB. Padahal, Persebaya menjadwalkan untuk memeriksakan kondisi Ernando pada Senin (25/3/2024).
Yuk gabung channel whatsapp Bola.com untuk mendapatkan berita-berita terbaru tentang Timnas Indonesia, BRI Liga 1, Liga Champions, Liga Inggris, Liga Italia, Liga Spanyol, bola voli, MotoGP, hingga bulutangkis. Klik di sini (JOIN)
Persebaya Kirim Surat ke PSSI
Cedera bahu dialami Ernando Ari saat Persebaya menang 1-0 atas Bhayangkara FC, Minggu (4/2/2024). Setelah itu, sang kiper absen dalam lima laga beruntun karena belum siap tempur di pertandingan.
“Persebaya kirim surat resmi ke PSSI jelaskan secara formula kondisi Ernando plus surat keterangan dokter. Harusnya, Senin Ernando akan jalani pemeriksaan lagi di RSUD Dr Soetomo (Surabaya) untuk melihat kondisi terbaru, apakah siap bermain atau tidak,” kata Ram Surahman, sekretaris Persebaya.
“Persebaya mendukung kepentingan nasional, apalagi ini masuk dalam agenda FIFA matchday. Hanya saja meminta agar Timnas Indonesia juga bijak dan mempertimbangkan kondisi Ernando sebelum dimainkan atau tidak,” tuturnya.
Advertisement
Panggilan Mendadak
Kepergian Ernando Ari itu tidak lepas dari keputusan pelatih Timnas Indonesia, Shin Tae-yong, yang secara tiba-tiba memanggilnya. Keberangkatan Ernando sendiri membuat kiper Borneo FC, Nadeo Argawinata, dicoret dari skuat Garuda.
Pihak manajemen Persebaya tentu dibuat bingung dengan keputusan mendadak PSSI ini. Sebab, Persebaya sudah berusaha untuk membuat Ernando sembuh cedera bahu.
Begitu pulih, Timnas Indonesia serta merta memanggilnya secara mendadak.
“Persebaya melakukan komunikasi lisan dengan manajer Timnas, menyampaikan situasi dan kondisi Ernando yang masih pemulihan kondisi dislokasi bahu,” ungkap Ram Surahman.
Dibutuhkan Persebaya
Padahal, kiper berusia 22 tahun itu juga sangat dibutuhkan oleh Persebaya. Bajul Ijo dijadwalkan melakoni laga penting melawan Arema FC dalam pekan ke-30 BRI Liga 1 2023/2024 di Stadion Kapten I Wayan Dipta, Gianyar, Rabu (27/3/2024).
Artinya, Ernando kemungkinan absen di Derbi Jatim karena jaraknya mepet. Pelatih Persebaya, Paul Munster, sebelumnya berniat memainkan Ernando untuk melawan Arema.
Dalam situasi ini, Persebaya tentu ingin menggunakan jasa kiper utamanya untuk mengalahkan Arema FC. Sayangnya, Timnas Indonesia memanggilnya dalam kondisi jadwal pertandingan sangat mepet dengan Liga 1.
Advertisement